Anak-anak penuh cahaya di Pojok Baca Sunset 137

- 2 April 2021, 17:56 WIB
Anak-anak asyik membaca buku di Pojok Baca Sunset 137.
Anak-anak asyik membaca buku di Pojok Baca Sunset 137. /WartaBulukumba/Muhlis

WartaBulukumba - Dari sebuah ruko yang membagi dirinya menjadi dua menyisakan sebuah ruang cahaya untuk anak-anak di sebuah pinggiran jalan raya.

Bising mesin kendaraan yang lalu lalang memadati jalan raya menjadi sahabat yang selalu menyapa saat para malaikat kecil itu bertandang sambil berlari menanyakan kapan lagi waktunya membaca buku.

Membentangkan ruang baca tidak butuh ukuran. Ia hanya memiliki indikator berupa kemauan untuk mengelola kerja-kerja nirlaba namun berguna. Selama ini gerakan literasi memang hanya membutuhkan orang-orang yang peduli.

Baca Juga: Dua remaja ini meringis malu saat diringkus oleh pemilik motor

Sebuah teras yang menyambut pandangan lurus ke depan dengan padatnya kendaraan menjadi saksi bagi anak-anak yang selalu bergembira itu.

Duduk menyelami gambar lucu di buku, berhadapan dengan panas yang kadang membakar tubuh.

Banyak cerita lahir di sana, di salah satu simpul Gerakan Pojok Baca 137 yang diberi nama Pojok Baca Sunset 137. Terletak di Jalan Pahlawan No 30 Desa Polewali, Kecamatan Gantarang. 

Baca Juga: Pria bersenjata tajam bikin geger Masjidil Haram

Semangat mereka saat meleburkan warna-warna pada objek gambar alam membuat hati akan sadar ternyata dari hal kecil mampu menerbitkan senyum yang pernah padam.

Halaman:

Editor: Muhlis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x