Sabtu Produktif oleh Literasi Satu Atap kali ini diserbu anak-anak di Balombessi

- 20 Maret 2021, 20:44 WIB
Lapak baca, salah satu program rutin Sabtu Produktif oleh Literasi Satu Atap.
Lapak baca, salah satu program rutin Sabtu Produktif oleh Literasi Satu Atap. /WartaBulukumba/Sri Ulfanita

WartaBulukumba - Aroma angin sore dan riuh tawa bahagia adik-adik membuat hati enggan beranjak pulang.

Perjalanan Sabtu Produktif hari ini Sabtu 20 Maret 2021 Pustaka RumPut Kelurahan Tanete Kecamatan Bulukumpa bersama beberapa simpul literasi lainnya dari satu bendera Literasi Satu Atap bertandang ke Lingkungan Balombessi di Kelurahan Jawi-Jawi, Kecamatan Bulukumpa.

Perjalanan-perjalanan kecil yang melahirkan cinta luar biasa saban Sabtu senikmat aroma angin dan harum buku yang menusuk jiwa.

Baca Juga: Memahami John Lennon sebagai 'penjelajah waktu'

Saat 'penggembira literasi' yang tinggal bersama dalam satu atap mulai berjalan menuju hati yang telah menantinya, puluhan adik-adik penikmat literasi menyerbu mereka.

Reaksi yang sangat luar biasa untuk ukuran usia kanak-kanak.

Yang menarik dari lapak baca kali ini adalah rasa ingin tahu mereka yang membuncah. Potret ini terlihat saat game dan tanya jawab dimulai.

Salah satu game edukasi untuk anak-anak di sabtu Produktif.
Salah satu game edukasi untuk anak-anak di sabtu Produktif. WartaBulukumba/Sri Ulfanita

Baca Juga: Soroti persidangan Habib Rizieq, Natalius Pigai: Yang paling Mulia di dunia ini adalah Keadilan

Halaman:

Editor: Sri Ulfanita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x