Ilaga kembali membara: KKB bakar perumahan Nakes, seorang teroris Papua tewas kena tembak

- 13 September 2023, 22:09 WIB
Aparat bantu padamkan api yang membakar perumahan nakes di Ilaga Papua Tengah ulah KKB
Aparat bantu padamkan api yang membakar perumahan nakes di Ilaga Papua Tengah ulah KKB /Muhammad Rafiq/Penkogabwilhan III

WartaBulukumba.Com - Peluru-peluru tajam melesat dari balik pepohonan. Kontak tembak sengit meletus di salah satu sudut Ilaga.

Dua anggota teroris dan separatis Papua atau Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) menenteng senjata.

Secara tidak terduga, mereka bertemu Patroli Gabungan Satgas Pamtas Mobile Yonif Raider 300/Bjw bersama Satgas Elang Wilayah Ilaga.

Baca Juga: Misteri kematian satwa liar di TNBNW: Antara konservasi dan kecemasan

Sontak terjadi aksi pengejaran terhadap dua anggota KB tersebut. Berujung pada kontak tembak, di mana satu anggota KKB terjatuh dan ditarik ke lembah oleh rekan-rekannya.

Insiden itu meletus pada Senin, 11 September 2023. Setelah kontak tembak, KKB melakukan aksi pembakaran perumahan Nakes di kompleks RSUD Kampung Kibogolome.

Peristiwa ini merupakan pukulan keras bagi pemerintah yang berusaha meningkatkan kesejahteraan para petugas kesehatan dengan menyediakan perumahan yang nyaman dan aman.

Kepala Penerangan Kogabwilhan III, Kolonel Czi GN. Suriastawa, mengonfirmasi bahwa ada dua anggota KKB yang berada di belakang rumah nakes yang dibakar.

Baca Juga: Gempa terkini magnitudo 4,7 menggetarkan laut Maluku Barat Daya

Halaman:

Editor: Nurfathana S

Sumber: Jayapura Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x