Resep mi sosis kukus, camilan yang bikin kenyang

- 5 Oktober 2021, 08:40 WIB
Sosis gulung indomie
Sosis gulung indomie /cemilku

WartaBulukumba - WBlovers, pernah dengar miso kukus? yup, mi sosis kukus. Jika penasaran dengan rasanya, bisa dicoba dengan panduan resep berikut. 

Mi bisa dijadikan sebagai makanan pengganti nasi ya WBlovers. Jadi jika memilih makan siang dengan mi, maka usahakan jangan mencampurnya dengan nasi. 

Yuk kita intip resep miso kukus berikut, Bisa dijadikan camilan bersama keluarga di rumah. Dan tentu cemilan ini bikin kenyang dan tidak perlu makan nasi lagi.

Baca Juga: Resep cara membuat kuah bakso sapi yang sedap gurih

Bahan:
1 bungkus mi telur 3 ayam
1-2 batang bawang daun
3-4 pcs sosis
3-5 butir telur
5-10 sdm air (optional membuat texture telur lebih lembut)
Garam
Kaldu bubuk
Merica

Cara membuat:
Pertama-tama, rebus mi selama 3 menit saja kemudian angkat dan tiriskan. Setelah itu, potong bawang daun dan sosis.

Baca Juga: Resep nasi goreng pete yang pedas dan nendang di lidah
Dalam wadah masukkan mi, daun bawang, telur, garam, kaldu bubuk dan merica. Aduk rata, lalu siapkan cetakan oles dengan minyak supaya tidak lengket.


Tahap selanjutnya, tuang adonan mi ke dalam cetakan dan ratakan. Buat lubang dan tata sosis, kukus selama 10menit.

Angkat diamkan sebentar lalu potong sesuai selera, sajikan hangat dengan cocolan saos atau mayonaise.

Halaman:

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah