Resep durian mille crepe cake, kue klasik Prancis yang berlapis

11 November 2021, 18:40 WIB
Resep durian mille crepe cake, kue klasik Prancis yang berlapis /

WartaBulukumba - Mille crepe merupakan kue klasik dari Prancis, yang biasanya terdiri dari 20 lapisan crepe.

Crepe adalah olahan berbentuk tipis yang bahan utamanya adalah terigu, telur, susu, mentega, dan garam.

Meskipun terdiri dari banyak lapisan tetapi kue ini sangat mudah dibuat, tidak sesulit yang dibayangkan. 

Baca Juga: Resep mudah cara membuat donat tape anti gagal

Berikut resep cara membuat durian mille crepe cake, yang dikutip WartaBulukumba.com dari akun Instagram @ginalarasati_bundaradithya.

Bahan-bahan:
210 gram tepung protein sedang
2 butir telur
1 sdt vanilla bubuk
450 ml susu fresh milk
3 sdm gula pasir
2 sdm mentega cair
Sedikit pewarna kuning

Bahan fla durian:
250 ml susu cair
25 gram gula pasir
1/8 sdt garam
30 gram maizena, larutkan dengan sedikit air
1 kuning telur, kocok lepas
1 sdm margarin/butter
500 gram pure durian atau bisa juga dengan daging durian saja, lumatkan supaya lebih terasa daging duriannya

Baca Juga: Resep puding lumut cocopandan, ala rumahan anti gagal

Cara membuat:
Panaskan susu cair, gula pasir, garam di atas api kecil sampai mulai mendidih pinggirannya. Setelah itu, masukkan larutan tepung maizena.

Aduk-aduk hingga mengental dan meletup-letup. Matikan apinya.  Selanjutnya masukkan kuning telur .Aduk rata.

Nyalakan kembali api kecil. Masak hingga meletup. Lalu masukkan butter. Terakhir masukkan pure durian. Aduk rata.
Whipcream pakai whipcream bubuk, gunakan sesuai petunjuk.

Baca Juga: Resep kue bolu peca, Indonesian cake khas Bugis Makassar di Sulawesi Selatan yang mudah ditemukan di Bulukumba

Cara membuat crepes :
Langkah awal kocok telur lalu masukkan , gula pasir, fresh milk dan mentega cair, aduk rata dengan whisk.

Selanjutnya masukkan campuran tepung terigu, dan vanilla bubuk sambil diayak, masukkan sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Lalu beri pewarna kuning.

Bila masih bergerindil , saring adonan. Sisihkan. Panaskan pan dengan api kecil sampai panasnya merata, lalu oles dengan mentega atau butter sedikit saja.

Baca Juga: Resep kue bulan, kudapan khas musim gugur di Tiongkok

Tuang adonan crepes sebanyak 1 centong sayur. Masak hingga matang lalu balik. Masak hingga matang. Lakukan sampai habis. Dinginkan dansisihkann

Penyelesaian:
Ambil satu lembar crepe letakkan di atas piring saji, lalu oles dengan whipcream di pinggiran crepe lalu beri vla durian di tengahnya sampai penuh.

Lalu tutup dengan selembar crepe lagi. Lakukan berulang sampai crepe habis.

Baca Juga: Resep kue mochi isi kacang tanah, camilan tradisional yang masih jadi idola

Setelah selesai, hias sesuai selera. Lalu masukkan ke chiller sampai set, potong dan siap disajikan. Selamat mencoba.***

Editor: Sri Ulfanita

Tags

Terkini

Terpopuler