Resep serabi pandan nangka

19 September 2021, 09:00 WIB
Serabi Pandan Kuah Kinca, Bisa untuk Ide Jualan atau Suguhan Acara Resmi. /instagram.com/@vthree2107

WartaBulukumba – Serabi adalah salah satu jajanan pasar tradisional yang berasal dari Indonesia.

Nama serabi berasal dari bahasa Jawa yang berinduk dasar dari kata rabi, berarti kawin.

Mungkin karena proses pembuatannya yang hanya sebentar maka orang Jawa menyebutnya serabi.

WBlovers adalah penggemar serabi? Sudah bisa membuatnya sendiri? Berikut resep membuat serabi pandan nangka yang dikutip WartaBulukumba.com dari akun Instagram @kumpulanresepmasak. Simak cara membuatnya.

Baca Juga: Resep nasi bakar sambel teri, yummy!

Bahan-bahan:

250 ml santan kental

150 ml jus pandan

1/4 sdt garam

125 gr tepung beras

20 gr tepung terigu pro rendah

1/2 sdt ragi instan

Kuah :

600 ml santan sedang

125 gr gula merah sisir halus

2 lbr daun pandan

1/4 garam

Baca Juga: Resep es kopi susu, nikmati minuman cafe di rumah

Toping :

3 buah nangka potong-potong kecil

Cara membuatnya:

Rebus santan, jus pandan, garam. Aduk hingga mendidih, angkat. Biarkan hangat.

Untuk kuahnya rebus santan, gulmer, garam, daun pandan sambil diaduk hingga gula larut. Saring. Tambahkan kelapa muda. Sisihkan.

Campur tepung beras, garam, tepung terigu, ragi instant, garam, dan gula pasir. Aduk rata.

Tuang campuran santan sedikit demi sedikit  sambil diuleni dan dikocok perlahan menggunakan whisk. Diamkan selama satu jam.

Baca Juga: Resep sehat alami menaikkan berat badan oleh dokter Zaidul Akbar

Panaskan cetakan, bisa pakai cetakan lumpur.  Tuang adonan. Biarkan berpori. Beri nangka lalu tutup cetakan dan biarkan adonan matang.

Sajikan serabi bersama kuah.

Ehmm kebayang enaknya kan WBlovers? Apalagi dinikmati bersama keluarga tercinta di rumah. Selamat mencoba.***

Editor: Sri Ulfanita

Tags

Terkini

Terpopuler