Inilah persamaan Mother's Day di Amerika Serikat dengan Hari Ibu di Indonesia

- 13 Mei 2023, 16:46 WIB
Ilustrasi Hari Ibu atau Mother's Day -
Ilustrasi Hari Ibu atau Mother's Day - /WartaBulukumba.com

Pada tahun 1873, Howe berkampanye untuk "Mother's Peace Day" yang diusulkan dirayakan saban tanggal 2 Juni.

Pelopor Mother's Day awal lainnya termasuk Juliet Calhoun Blakely, seorang aktivis pengendalian alkohol yang menginspirasi Mothers Day lokal di Albion, Michigan pada tahun 1870-an.

Sedangkan duo Mary Towles Sasseen dan Frank Hering, keduanya bekerja untuk mengorganisir Mother's Day pada akhir abad ke-19 dan awal abad ke-20. Beberapa bahkan menyebut Hering sebagai "bapak Mothers Day."

Baca Juga: Hari Hak Asasi Manusia 10 Desember, tepat 75 tahun PBB adopsi UDHR yang paling banyak diterjemahkan di dunia

Di belahan dunia manapun, sosok ibu selalu disematkan dalam narasi kisah-kisah pengorbanan tak terperikan. 

Kaum perempuan yang menjadi ibu akanselalu sanggup melawan lapar, kelelahan, dan ketidaknyamanan demi kebahagiaan buah hatinya. Ia berjuang tanpa kenal lelah, berikan seluruh waktu dan tenaganya untuk melindungi dan memberikan yang terbaik bagi anak-anaknya.

Mereka kaum wanita yang bisa menangis di balik senyumnya, menghadapi kesulitan dan kesedihan, mengatasi semua tantangan yang datang dengan kekuatan tak terbayangkan.

Baca Juga: Hari Ayah Sedunia atau Fathers Day, ini perbedaannya dengan Hari Ayah Nasional

Bahkan ketika anak-anak telah tumbuh dewasa dan menjalani hidupnya sendiri, cinta dan pengorbanannya tetap melekat di hati mereka. Pengorbanan seorang ibu adalah doa yang tiada henti, senyuman yang tiada lekang, dan kasih yang tiada batas.

Mengutip History.com, Hari Ibu atau Mothers Day digagas oleh Anna Jarvis pada tahun 1908 dan menjadi hari libur resmi AS pada tahun 1914.

Halaman:

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x