Trik meraih cinta Allah di bulan suci Ramadhan

- 26 April 2021, 16:50 WIB
Ilustrasi salat tahajud.
Ilustrasi salat tahajud. /Pixabay/chiplana

Tenang, dalam rangka bulan suci Ramadhan ini kita masih mampu mengejar cinta Allah lewat salat yang mungkin tak pernah kita bayangkan betapa meruginya kita salat selama ini.

Jadi, langkah untuk menjadi kekasih Allah di bulan suci Ramadhan ini dengan salat ikhlas karena Allah. Ikhlas di sini benar-benar menjadi pengantar surat cinta kita akan diterima oleh Allah dan akan mendapat balasan kasih sayang yang sebenar-benarnya di kehidupan dunia sampai di kehidupan yang kekal nanti.

Baca Juga: Dua skenario ini untuk evakuasi dan mengangkat KRI Nanggala 402 dari dalam laut

Sebagaimana tertuang dalam buku Contoh Sifat-Sifat Salat Rasulullah SAW (Penerbit: Terbit Terang Surabaya) karya Ustadz Maftuh Ahnan ASY, ikhlas bukan karena ingin mendapat sanjungan dari pejabat, mertua, ibu, bapak atau bahkan pacar.

Tapi, melainkan demi mendapat setitik nur dari cinta Allah yang tak akan pernah tertandingi cinta kasihnya untuk ummat-Nya.

Hal ini menjadi benar-benar jalan yang tak boleh dilewatkan untuk menjadi kekasih Allah sebab, dalam kalam-Nya sudah benar menunjukkan ke kita bahwa salat harus didirikan dengan ikhlas. Dan bukan hanya salat semata, tapi semua amal yang kita perbuat harus dilandasi atas dasar cinta dengan ikhlas karena Allah semata-mata.

Baca Juga: Bareskrim Polri siap mengekstradisi penista agama ini

Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:

وَمَاۤ اُمِرُوْۤا اِلَّا لِيَعْبُدُوا اللّٰهَ مُخْلِصِيْنَ لَـهُ الدِّيْنَ ۙ حُنَفَآءَ وَيُقِيْمُوا الصَّلٰوةَ وَيُؤْتُوا الزَّكٰوةَ وَذٰلِكَ دِيْنُ الْقَيِّمَةِ 

"Padahal mereka hanya diperintah menyembah Allah, dengan ikhlas menaati-Nya semata-mata karena (menjalankan) agama, dan juga agar melaksanakan salat dan menunaikan zakat; dan yang demikian itulah agama yang lurus (benar)." (QS. Al-Bayyinah 98: Ayat 5)

Halaman:

Editor: Muhlis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah