Mengapa Surah Al-Fatihah begitu penting dalam keseharian seorang muslim?

- 17 April 2021, 18:58 WIB
Surah Al Fatihah.
Surah Al Fatihah. /Aauf Gusfari/Sportaliga.com

WartaBulukumba - Datang dengan cahaya menembus tabir-tabir, Ummul Qur'an yakni surah Al-Fatihah adalah sebuah cahaya yang diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW secara khusus. Bukan kepada nabi-nabi yang lain.

Surah ini diturunkan dengan kabar gembira yang dibawa oleh seorang malaikat. Berbagai perihal istimewa lainnya menjadikan surah Al-Fatihah berada pada kedudukan tinggi dalam hal ruqyah. 

Di bulan Ramadhan ini mungkin surah Al-Fatihah tidak pernah terlewatkan dalam bacaan kita. Surah yang dalam sehari semalam kita wajib membacanya sebanyak tujuh belas kali.

Baca Juga: Makassar mendunia melalui karya fotografer lokal, mengungguli foto jurnalis AFP dan Reuters

Kemudian, surah ini dikategorikan surah yang penting dalam keseharian seorang muslim. Mengapa demikian? Karena Allah SWT memerintahkan kepada kita untuk membacanya sebanyak itu dalam sehari semalam.

Betapa banyak dari kita yang membacanya dalam shalat dan do'a, tapi mata hati kita seolah tertutup untuk mempraktikkan apa yang terkandung dari surah ini.

Kendati demikian, semua itu sudah menjadi fenomena yang bisa kita saksikan dalam kehidupan sekarang. Banyak saudara seiman yang shalat namun masih mengerjakan amal keburukan, itu tidak lain karena shalat yang ia kerjakan hanya sekedar gerakan mulut semata tanpa ada makna yang diresapi dalam bacaan shalat. Sungguh, semua itu akan sia-sia di kehidupan kelak nanti.

Baca Juga: Menjelang buka puasa, Sabtu Produktif Literasi Satu Atap menyasar kawasan Pesanggrahan

Jadi, jika sedikit saja hati kita tersentuh untuk mengetahui makna dari surah ini, Masya Allah betapa hidayah yang turun untuk kita begitu luar biasa. Belum surah lain, jadi semoga ini mampu menjadi renungan terindah untuk hati dan jiwa kita yang mungkin sudah lama tertutup kekufuran terhadap Nikmat Allah.

Halaman:

Editor: Muhlis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x