Kue kaddo boddong khas Bulukumba: Sensasi dalam setiap gigitan! Ini resepnya

21 Agustus 2023, 13:37 WIB
Kue kaddo boddong khas Bulukumba /WartaBulukumba.Com

WartaBulukumba.Com - Seperti lembaran kenangan yang manis, kue kaddo boddong menjadi simbol kehangatan dan kelembutan di hati para emak-emak Bulukumba. Setiap gigitan ke dalam lapisan lembut dan harum kue ini mengingatkan pada masa lalu yang penuh keceriaan.

Rasanya yang lezat seakan mengajak lidah untuk berkelana melewati zaman, menyambungkan simpul-simpul nostalgia dari masa ke masa. Inilah salah satu kue tradisional yan juga mudah dijumpai sebagai jajanan populer di Kabupaten Bulukumba.

Seperti bahan yang terjalin dalam adonannya, kue ini juga merepresentasikan keberagaman dan kekuatan perpaduan. Setiap gigitan mengajak untuk menghargai nilai-nilai yang telah ditanamkan oleh nenek moyang, seolah-olah menjadi jendela ke dunia silam.

Baca Juga: Onde-onde isi kacang merah resep emak-emak Bulukumba

Dalam setiap sentuhan lembut dari adonan yang terbentuk, kue ini membuktikan bahwa meskipun zaman terus berubah, kenangan manis selalu ada untuk dihidupkan kembali.

Berikut bahan dan cara membuat kue kaddo boddong, kue dadar ala Bulukumba.

Anda bisa membuatnya sendiri di rumah. Bahkan bisa menjadi salah satu inspirasi bisnis.

Baca Juga: Resep kue bolu peca khas Bugis Makassar yang mudah ditemukan di Bulukumba

Bahan-bahan

Bahan kulit:

250 gr tepung beras ketan

150 ml air kelapa atau secukupnya air hangat

1/2 sdt garam (bisa di-skip)

Bahan isian:

1/2 butir kelapa muda, parut

1 sdt garam, untuk mengukus

secukupnya gula pasir jika suka manis

secukupnya garam jika suka asin

Baca Juga: Resep kue doko doko cangkuning berbahan labu khas Sulawesi Selatan, sangat mudah ditemukan di Bulukumba

Cara membuat

Isian: Langkah pertama siapkan kelapa yang sudah diparut, lalu berikan sedikit garam, aduk rata lalu kukus sebentar sekitar 7menit. Angkat dan sisihkan.

Pembuatan kulit: Siapkan tepung ketan, campurkan air kelapa sedikit demi sedikit ke dalam tepung ketan sambil diaduk rata sampai bergerindil kasar. Untuk penggunaan air hangat bisa melarutkan garam terlebih dahulu ke air, sebelum dicampurkan kedalam tepung

Selanjutnya siapkan satu wadah lagi untuk.menyaring. Saring adonan ketan yang bergerindil kasar menggunakan saringan kawat untuk mendapatkan tekstur adonan yang berbulir halus. Lakukan sampai adonan habis.

Baca Juga: Barongko pisang gula merah, Indonesian cake khas Bulukumba Sulawesi Selatan

Siapkan teflon anti lengket, panaskan teflon lalu taburi adonan diatasnya seperti pembuatan dadar. Gunakan api sedang cenderung kecil, setelah selesai ditaburi, tutup teflon dan masak sekitar 1-2 menit. Angkat dan sisihkan.

Isikan kelapa parut yang sudah di kukus diatas dadar ketan yang sudah jadi. Berikan taburan gula pasir untuk rasa manis atau berikan taburan garam untuk rasa asin. Lalu lipat dan gulung. Lakukan hingga dadar ketan habis.

Sajikan selagi hangat. Biasanya di Bulukumba kudapan ini disajikan sebagai sarapan pagi ditemani kopi atau pun teh. Kerap juga dijaidkan camilan santai bersama keluarga di segala suasana. Selamat mencoba.***

Editor: Sri Ulfanita

Tags

Terkini

Terpopuler