Apa itu GOAT dalam sepak bola?

- 19 Desember 2022, 14:15 WIB
Lionel Messi - Apa itu GOAT dalam sepak bola?
Lionel Messi - Apa itu GOAT dalam sepak bola? / /Instagram.com/@leomessi

WartaBulukumba - Pesta telah usai dan trofi telah menemukan juaranya. Piala Dunia 2022 Qatar menyisakan serentetan sejarah baru di jagat sepak bola.

Argentina merengkuh juara dan juara bertahan Prancis harus puas di tempat kedua.

Bagaimana pun Les Bleus dan tim Tango telah menyajikan laga sengit yang sangat enak ditonton hingga pertandingan usai.

Baca Juga: No VAR! Kontroversi jatuhnya Angel Di Maria dan gol pertama Messi di laga Argentina vs Prancis

Meskipun dari sana mencuat berbagai kontroversi dan bahkan merebak teori konspirasi. 

Lionel Messi mendapat status GOAT! 

GOAT merupakan singkatan dari Greatest of All Time, yang jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia menjadi “Terhebat Sepanjang Masa”.

Baca Juga: FIFA membuka lowongan volunter Piala Dunia U-20 Indonesia 2023

Contoh dari pemain seperti itu adalah penyerang asal Argentina, Lionel Messi, yang mendapat julukan sebagai GOAT dalam olahraga sepak bola.

Lionel Messi dinobatkan sebagai peraih Bola Emas atau Golden Ball sebagai perlambang pemain terbaik selama Piala Dunia 2022 ini setelah memimpin Argentina menaklukkan Prancis dalam babak final.

Messi mencetak dua gol sehingga menambah jumlah golnya dalam turnamen ini menjadi tujuh dan juga mencetak gol dalam adu penalti saat Argentina mengalahkan Prancis 4-2 melalui adu penalti menyusul imbang 3-3 setelah perpanjangan waktu.

Baca Juga: Inilah 6 mitos dan kutukan Piala Dunia yang paling terkenal dan juga masih berlanjut di Qatar 2022

Kylian Mbappe menduduki urutan kedua setelah Messi tetapi striker Prancis ini meraih Sepatu Emas sebagai pencetak gol terbanyak Piala Dunia Qatar dengan delapan gol atau satu gol lebih banyak dari kapten Argentina itu.

Luka Modric berada pada urutan ketiga dalam daftar pemain terbaik setelah mengantarkan Kroasia finis urutan ketiga.

Sementara itu, Emiliano Martinez meraih Golden Glove sebagai kiper terbaik Piala Dunia 2020, sedangkan rekan senegaranya Enzo Fernandez yang masih berusia 21 tahun dinobatkan sebagai pemain muda terbaik.

Kemenangan atas Prancis membuat Argentina mengangkat Piala Dunia untuk ketiga kalinya setelah Piala Dunia 1978 dan 1986.***

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah