Sama-sama kehilangan beberapa pemain kunci! Prediksi line up dan formasi Timnas U23 Indonesia vs Guinea

- 9 Mei 2024, 15:24 WIB
Nathan Tjoe-A-On, punggawa Timnas Indonesia ini memiliki darah Indonesia-Belanda.
Nathan Tjoe-A-On, punggawa Timnas Indonesia ini memiliki darah Indonesia-Belanda. /PSSI

WartaBulukumba.Com - Sayap terus mengepak gagah kendati beberapa benteng kokoh di lini pertahanan Garuda Muda dipastikan absen dalam komposisi ideal racikan Shin Tae Yong, menghadapi Guinea pada Kamis malam ini, 9 Mei 2024, di Stade Pierre Pibarot, Prancis.

Ridho masih harus menonton rekan-rekannya bertanding sebab masih terganjal masa skorsing kartu merah. Hubner sudah terbang kembali sarangnya, klub Cerezo Osaka di Liga Jepang. Besar kemungkinan, pemain belakang asal PSIS Semarang, Alfreanda Dewangga, akan diturunkan mengisi kekosongan.

Indonesia U23 sebelumnya memanggil bek muda Elkan Baggott dari klub Ipswich Town di Liga Inggris. Kehadiran Elkan belum bisa dipastikan, meski kehadirannya pada menit akhir jelang laga masih dimungkinkan. 

Baca Juga: Pemain naturalisasi teranyar Timnas Indonesia: Calvin Verdonk si penjelajah di beberapa posisi

Nathan jadi pilihan 

Dewangga dan Elkan memang diproyeksikan sebagai pengganti ideal bagi posisi yang ditinggalkan Ridho dan Hubner.

Ketika Piala Asia U23 2024, Ridho dan Hubner memainkan peran krusial dalam skema 3 bek yang diterapkan pelatih Shin Tae-yong.

Selain para pemain tersebut, opsi darurat untuk pemain belakang agaknya juga bisa diberikan kepada Nathan Tjoe A On. Terbukti Nathan bisa bermain solid mengisi lini belakang ketika Indonesia menghadapi Irak di perebutan peringkat 3 AFC U23 2024.

Posisi ideal bagi Nathan sejatinya adalah di barisan tengah menjadi double pivot bersama Ivar Jenner. Hanya saja, komposisi skuad tidak lengkap saat ini dapat memaksa pelatih STY untuk melakukan pertaruhan.

Baca Juga: Hasil laga Indonesia vs Irak 1-2: Akhirnya Garuda Muda harus play-off untuk merebut tiket Olimpiade Paris 2024

Halaman:

Editor: Alfian Nawawi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah