Gelombang ketiga Covid-19 menginvasi di ujung tahun, Indonesia harus siap

- 14 Oktober 2021, 05:00 WIB
Ilustrasi Covid-19
Ilustrasi Covid-19 /pexels

WartaBulukumba - Masa pagebluk belum akan berakhir, Indonesia harus siap menghadapi gelombang ketiga Covid-19!

Dalam angka-angka statistika, Indonesia tergolong sukses menekan laju invasi Covid-19 pada bulan Juli lalu.

Namun kabar buruknya adalah pemerintah pada hari ini harus bersiap menyongsing gelombang ketiga pandemi Covid-19.

Baca Juga: Indonesia keluar dari 10 besar dunia penyumbang kasus Covid-19

Diperkirakan gelombang ketiga Covid-19 menginvasi dunia pada Desember 2021 mendatang!

Pakar epidemiologi UI, Pandu Riono memaparkan bahwa prediksi gelombang ketiga Covid-19 merujuk pada kehadiran varian virus corona yang lebih dahsyat dari varian Delta asal India.

“Prediksi gelombang ketiga didasarkan pada asumsi ada varian yg lebih preman dibandingkan delta, ada pembiaran mobilitas penduduk. Juga berasumsi kita abai, terbuai euforia, tidak berupaya serius untuk menekan peluang tsb. Ayo kita pertahankan kondisi penularan yg rendah,” kata Pandu, sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Twitter @drpriono1, Rabu, 13 Oktober 2021.

Baca Juga: Terdeteksi melalui aplikasi PeduliLindungi: 3.000 orang terpapar Covid-19 bebas berkeliaran di tempat umum

Pandu mengingatkan agar masyarakat Indonesia tidak tak kendur dalam penerapan protokol kesehatan.

Halaman:

Editor: Nurfathana S

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x