Ambulans sumbangan warga Kota Padang beraksi di Gaza

- 17 Mei 2021, 22:23 WIB
Ambulans dari Kota Padang beroperasi mengevakuasi korban warga Palestina
Ambulans dari Kota Padang beroperasi mengevakuasi korban warga Palestina /Antara/

WartaBulukumba - Gaza membara. Begitu pula mata dunia internasional meskipun sebatas kecaman. Palestina memanggil-manggil.

Namun tidak semua berdiam diri. Banyak orang bergegas-gegas sejak jauh hari untuk menerjunkan diri ke dalam aksi kemanusiaan.

Di Gaza saat ini, salah satu unit ambulans menyedot perhatian netizen. 

Baca Juga: GoTo, merger resmi Gojek dan Tokopedia

Ambulans tersebut berwarna putih dengan logo Pemerintah Kota Padang dan tulisan Kota Padang Indonesia berdampingan dengan logo Aksi Cepat Tanggap (ACT).

Sebuah foto beredar luas di media sosial, dengan menggunakan ambulans tersebut pihak ACT membantu mengevakuasi korban serangan Zionis Israel di Palestina.

Branch Manager ACT Padang Aan Saputra di Padang, Senin, 17 Mei 2021, mengatakan bahwa memang benar ambulans tersebut merupakan sumbangan warga Kota Padang untuk Palestina melalui Pemkot Padang dan ACT.

Baca Juga: Komnas KIPI: Belum ada orang meninggal dunia akibat vaksinasi Covid-19 di Indonesia

“Bantuan tersebut dihimpun pada awal 2020 dan disalurkan pada Mei 2020 berupa satu unit ambulan yang ketika itu wali kota masih dijabat Mahyeldi,” jelasnya..

Halaman:

Editor: Alfian Nawawi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x