Terduga Garong Uang Rakyat, LHKPN Bupati Probolinggo Rp10,01 miliar

- 30 Agustus 2021, 12:26 WIB
KPK tangkap tangan terduga maling uang rakyat Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari
KPK tangkap tangan terduga maling uang rakyat Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari /Twitter/DPR_RI/

WartaBulukumba - Hingar garong uang rakyat menyerbu linimasa berbagai platform ruang publik.

Teranyar, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.

Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari diamankan penyidik KPK. Ia ditangkap bersama sembilan orang lainnya pada Ahad dini hari 29 Agustus 2021.

Baca Juga: Manchester United tekuk Wolves, poster Cristiano Ronaldo diarak

"Sejauh ini ada sekitar 10 orang yang diamankan diantaranya kepala daerah, beberapa ASN Pemkab Probolinggo dan pihak2 terkait lainnya," kata Pelaksana Tugas (Plt) Juru Bicara KPK Ali Fikri kepada Pikiran-Rakyat.com, Senin, 30 Agustus 2021.

Berdasarkan data di laman elkhkpn.kpk.go.id, Puput tercatat memiliki kekayaan Rp10,01 miliar.

Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) Puput tahun 2020, dia memiliki 10 bidang tanah yang terletak di Probolinggo senilai Rp2,16 miliar.

Baca Juga: Sinopsis The Cursed: Dead Man's Prey 2021, dukun santet Indonesia yang bertarung di Korea Selatan

Di LHKPN milik Puput, tercatat dia hanya memiliki satu alat transportasi dan mesin berupa mobil Nissan jenis Juke tahun 2011 seharga Rp100 juta.

Halaman:

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x