Menelusuri Bulukumba dari hutan hingga 'back to nature'

- 10 Maret 2023, 16:48 WIB
Ilustrasi hutan karet yang dikelola PT Lonsum Bulukumba.
Ilustrasi hutan karet yang dikelola PT Lonsum Bulukumba. /WartaBulukumba.com/Alfian Nawawi

WartaBulukumba - Pernahkah Anda menelusuri salah satu wilayah hutan Bulukumba yang lebat? Inilah pemasok udara segar dan sejuk yang  mengalir bersama suara dedaunan yang saling bergesekan membentuk suara gemerisik yang menenangkan. Sementara burung-burung kecil menyanyi riang di atas dahan pohon-pohon yang tinggi.

Di antara pepohonan yang menjulang tinggi, terdapat anak sungai kecil yang mengalir dengan tenang. Begitulah, Bulukumba menjadi salah satu dari paru-paru Nusantara bahkan dunia dengan sinar matahari yang masuk melalui celah-celah daun membuat bayangan-bayangan hijau yang lembut dan bergerak-gerak di atas tanah yang ditumbuhi lumut dan rerumputan. 

Hutan di Kabupaten Bulukumba Sulawesi Selatan adalah juga rumah perlindungan bagi berbagai satwa yang bermain dan berkeliaran di antara pohon-pohon besar, dan terkadang terlihat merayap di antara semak-semak.

Baca Juga: Melihat Bulukumba dari jalan-jalan rusak, data anggaran perbaikan yang ada hingga DAK

Satu-satunya Pemilik Hutan Karet dan Hutan Adat di Sulawesi Selatan

Bulukumba adalah  satu-satunya daerah di Sulsel yang memiliki hutan atau kebun karet dan kawasan adat.

Mengutip laman Bulukumbakab.go.id pada 26 Juli 2022, Tenaga Ahli Bupati Bulukumba Bidang Perencanaan Dr Andi Irwan Nur memaparkan 4 isu strategis pada kegiatan persiapan roadmap perhutanan sosial.

Baca Juga: Melihat Bulukumba dari Sungai Balantieng: Tambang Galian C versus kegelisahan petani

Halaman:

Editor: Sri Ulfanita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x