Website Baznas Bulukumba: Langkah elegan dan informatif di era digital

- 25 Juli 2023, 14:53 WIB
Website Baznas Bulukumba: Langkah elegan dan informatif di era digital
Website Baznas Bulukumba: Langkah elegan dan informatif di era digital /Tangkapan layar https://kabbulukumba.baznas.go.id

WartaBulukumba - Dengan keanggunan tampilan berpadu warna hijau dan putih, website ini menawarkan fitur-fitur menarik yang mengajak masyarakat khususnya di Kabupaten Bulukumba Sulawesi Selatan untuk memahami dan mengoptimalkan zakat, infak, dan sedekah secara online.

Navigasi website juga memudahkan pengguna untuk mengakses informasi kegiatan Baznas Bulukumba melalui rubrik 'Berita". Adapun fitur-fiturnya terdiri dari rekening zakat, konfirmasi pembayaran, hingga bayar zakat online, menjadi kemudahan dalam mengelola zakat secara daring.

Lebih dari sekadar pengetahuan, website Baznas Bulukumba di https://kabbulukumba.baznas.go.id ini berfungsi sebagai portal literasi yang mudah diakses, baik dekstop maupun mobile.

Baca Juga: Makin mudah! Baznas Bulukumba kini punya website sendiri

"Dengan website ini, harapannya masyarakat memiliki literasi yang lebih baik dan akses informasi berkualitas," ujar Ketua Baznas Bulukumba, H Kamaruddin pada Selasa, 25 Kuli 2023.

Website ini juga bertujuan menyajikan informasi komprehensif tentang zakat, infak, dan sedekah bagi masyarakat mustahik, termasuk akses terhadap program-program pengelolaan dana yang ada di Kabupaten Bulukumba.

Dalam mengikuti perkembangan teknologi, website Baznas Bulukumba disesuaikan dengan kebutuhan pengguna mobile.

Baca Juga: Baznas Bulukumba distribusikan bantuan kesehatan untuk pasien dhuafa di rumah sakit

"Kami berusaha membuat website tampil lebih responsif dan modern, agar dapat diakses dengan baik di berbagai perangkat," kata Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan BAZNAS Bulukumba, Bustan Kadir.

Dengan langkah maju ini, Baznas Bulukumba memperkuat pengelolaan zakat dan kinerja kelembagaan di era digital. Sebuah inovasi yang relevan untuk membuka cakrawala literasi zakat di bumi Bulukumba yang gemilang.

H Kamaruddin, berharap website ini akan memberikan literasi dan informasi berkualitas bagi masyarakat.

Baca Juga: BAZNAS Tanggap Bencana Bulukumba bergerak sigap ke lokasi terparah banjir dan longsor

"Semoga website ini menjadi tempat akses informasi dan pengetahuan zakat yang mudah dipahami," ungkap H Kamaruddin.

Dengan dukungan website yang responsif di perangkat mobile, Baznas Bulukumba berusaha membantu masyarakat memahami dan melaksanakan zakat, infak, dan sedekah dengan lebih baik. Sebuah langkah maju untuk memperkuat pengelolaan zakat dan kelembagaan di masa depan.***

Editor: Sri Ulfanita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x