Shin Tae-yong tetap optimis menghadapi leg kedua

- 30 Desember 2021, 13:17 WIB
Shin Tae-yong
Shin Tae-yong /Instagram.com/@liputantimnas/

 

WartaBulukumba - Anak-anak asuhnya babak belur dan harus mengakui keunggulan skuat Gajah Perang Thailand, Shin Tae-yong tetap optimis.

Pelatih Timnas Indonesia asal Korea Selatan ini mengaku tetap optimis menghadapi leg kedua final Piala AFF 2020 kontra Thailand.

Digelar di National Stadium, Singapura, Rabu malam 29 Desember 2021, Thailand membantai Indonesia 0-4.

Baca Juga: Ahmad Bustomi perkuat Persija di usia 36, Bepe sebut dia masih layak mendapat tempat

Thailand bermain menyerang serta mendominasi penguasaan bola. Sedangkan Indonesia tampak kesulitan mengembangkan permainan.

Timnas Indonesia berada di bawah tekanan selama pertandingan. Shin Tae-yong mengungkapkan kekalahan tersebut disebabkan pemainnya gugup menghadapi laga final.

“Skuad Timnas Indonesia masih kurang pengalaman. Kami kebobolan pada awal laga karena para pemain masih gugup,” tutur Shin Tae-yong dalam keterangan persnya usai pertandingan.

“Thailand menunjukkan permainan sepakbola yang sangat baik. Pemain gugup atau kurang pengalaman seharusnya bukan menjadi alasan,” jelas Shin Tae-yong.

Baca Juga: Tampil memukau di Piala AFF, Alfeandra Dewangga dan Pratama Arhan diincar klub Eropa!

Halaman:

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x