Resep jagung marning camilan khas Bulukumba Sulawesi Selatan yang gurih dan renyah

- 25 Oktober 2021, 17:37 WIB
Jagung marning
Jagung marning /Instagram.com/@jagungmarningbulkum

WartaBulukumba - Salah satu yang melegenda dalam katalog wisata kuliner Kabupaten Bulukumba adalah jagung marning.

Rasanya gurih dan renyah. Para penikmat kuliner yang berkunjung ke Bulukumba kerap memasukkan jagung marning ke dalam list buruan mereka untuk dijadikan oleh-oleh buat keluarga.

Lantas bagaimana cara membuat jagung marning yang gurih dan renyah dan tidak beda jauh dengan cita rasa jagung marning di kampung asalnya?

Baca Juga: Resep kue uhu uhu khas Bulukumba, Indonesian cake ngetop Sulawesi Selatan

Sebenarnya tidak terlalu sulit namun juga tidak mudah. Jika sedikit saja keliru dalam mengolah maka hasilnya bisa saja hambar.

Kualitas rasa dari jagung marning sebenarnya tergantung dari jenis bahan, cara membuat dan menyajikannya.

Yuk, WBlovers. Kita intip resep camilan khas Bulukumba ini dalam cara membuat yang paling standar berdasarkan resep aslinya di Bulukumba. Resep berikut ini khusus untuk varian jagung marning rasa pedas manis.

Baca Juga: Resep masakan woku telur bulet, Indonesian food khas Sulawesi Utara

Bahan-bahan:

1 kg jagung tua kering

1/2 bks kapur sirih

1 sdm soda kue

50 gr cabe rawit

 8 buah cabe keriting

10 siung bawang putih

10 siung bawang merah

1 ruas jahe

1 ruas lengkuas

3 butir kemiri

Gunakan 1 batang sereh

3 lembar daun salam

3 lembar daun jeruk

2 bks Royco

1/2 sdt garam

1 Liter minyak goreng

Cara membuat:

Cuci dan bersihkan jagung lalu rebus.

Baca Juga: Resep kue telur gabus keju, Indonesian cake khas Betawi Bekasi yang legendaris

Rendam jagung dalam rendaman kapur sirih selama sekitar 5 jam.

Panaskan sedikit minyak, lalu tumis semua bumbu halus. Tambahkan daun jeruk, daun salah, Royco dan garam dengan api sedang. Silakan tumis bumbu sampai harum.

Setelah itu jagung yang sudah direndam tadi dicuci bersih lalu rebus dengan soda kue selama 2 jam hingga biji-biji jagungnya merekah.

Baca Juga: Resep kue carabikang mawar, Indonesian cake jajanan pasar khas Semarang

Bila sudah merekah, silakan matikan api dan jagung segera ditiriskan.

Panaskan minyak dengan wajan di atas api dengan nyala sedang.

Saat minyak sudah panas, silakan menggoreng jagung. Harap diingat ya WBlovers, jangan dimasukan semua ya jagungnya ke dalam minyak. Jagungnya digoreng dalam beberapa bagian. sesuaikan dengan ukuran wajan.

Tanda jagung sudah garing dan siap diangkat adalah jika tekstur jagung sudah ringan dan mengapung di atas minyak penggorengan.

Baca Juga: Resep minuman es bongko, Indonesian drink menyegarkan khas Pontianak

Setelah semua jagung selesai digoreng, silakan haluskan semua bumbu kecuali Royco, garam, daun jeruk dan daun salam.

Silakan kecilkan api. Masukan jagung. Aduk hingga semua bumbu tercampur merata.

sudah merata belum? Jika sudah yakin merata, silakan dinginkan jagung terlebih dahulu sebelum dibungkus atau dimasukkan ke dalam toples.

Baca Juga: Resep tahu walik, khas Banyuwangi yang garing dan renyah

Nah, WBlovers, selamat mencoba. Oh ya hampir lupa. Kenapa disebut jagung marning? Asal nama camilan ini adalah nama pembuatnya pertama kali di Bulukumba, yaitu seorang ibu bernama Marning.***

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah