Sosok Andi Tegar Ahri Mahesti, Paskibraka asal Bulukumba yang mewakili Sulsel

- 17 Agustus 2021, 11:14 WIB
Andi Tegar Ahri Mahesti, pelajar asal Bulukumba yang terpilih menjadi anggota Paskibraka Nasional.
Andi Tegar Ahri Mahesti, pelajar asal Bulukumba yang terpilih menjadi anggota Paskibraka Nasional. /Tangkapan layar Instagram.com/@andi.tegar.182

WartaBulukumba - Usianya baru menapak 18 tahun, Andi Tegar Ahri Mahesti nama lengkapnya.

Pelajar asal Kabupaten Bulukumba, Sulsel ini baru saja menyelesaikan tugas bersama teman-temannya yang tergabung dalam Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) di Istana Negara Republik Indonesia dalam upacara pengibaran bendera pusaka, Selasa pagi 17 Agustus 2021.

Tegar, sapaan akrabnya. Namanya berada di antara deretan putra-putri terbaik Bangsa Indonesia yang mendapat kesempatan menjalankan tugas negara dalam HUT Kemerdekaan RI ke-76.

Baca Juga: Protes, umbul-umbul hitam meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-76 di Luwu Utara

Tegar telah mencatatkan namanya mewakili Sulsel sebagai anggota Paskibraka yang bertugas di Istana Negara pada HUT ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Andi Tegar Ahri Mahesti kelahiran Bulukumba, 7 Desember 2005. Saat ini masih duduk di bangku kelas 2 Jurusan IPA SMA Negeri 1 Bulukumba.

Tidak mudah menapaki pencapaian seperti sekarang sebagai Paskibraka. Tegar sebelumnya telah melewati serangkaian proses seleksi yang sangat ketat.

Baca Juga: Taliban kuasai Kabul, Kemlu RI bersiap evakuasi WNI di Afghanistan

Dimulai dari kawah candradimuka pada seleksi tingkat sekolah, kemudian menapaki seleksi tingkat kabupaten dan kota, lalu tingkat provinsi dan akhirnya seleksi tingkat nasional.

Halaman:

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x