Kebakaran lagi di Bulukumba: Beberapa rumah warga di Borong Rappoa dilahap api saat larut malam

23 November 2023, 02:22 WIB
Ilustrasi Kebakaran /Brave/

WartaBulukumba.Com - Malam gelap memeluk erat Desa Borong Rappoa di Kecamatan Kindang, Kabupaten Bulukumba, Sulsel, saat si jago merah tetiba meliuk-liuk melahap sebuah rumah warga, tidak jauh dari Cafe Sawah. Api lalu menjalar ke beberapa rumah lainnya.

Sebagian besar warga sudah berada dalam tidur pulas saat jarum jam tepat di titik 23.17 WITA ketika peristiwa kebakaran itu melanda pada Rabu malam, 22 November 2023.

Gelombang merah menyala menghiasi langit malam. Puluhan warga berjibaku memadamkan api selama satu jamlebih. Kobaran api dapat dipadamkan oleh Damkar yang segera datang ke lokasi. Pemadaman dibantu warga setempat.

Baca Juga: Korsleting listrik di kulkas pedagang penyebab kebakaran Pasar Cekkeng Bulukumba

Keterangan dari pihak Damkar Bulukumba, pergerakan Damkar sempat menemui kendala akibat akses jalan menuju lokasi kebakaran agak sempit dan mendaki.

Damkar mengerahkan personel sebanyak 15 orang dan 3 unit armada Damkar menyusul 1 armada tangki penyuplai.

Dari telusur informasi yang dilakukan WartaBulukumba.Com, sedikitnya ada lima rumah warga yang dilanda kebakaran.

Baca Juga: Balada pasukan Damkar Bulukumba: Hanya memakai kaos dan sepatu biasa saat memadamkan api

Hingga berita ini diturunkan, penyebab kebakaran belum diketahui dan sementara dalam penyelidikan pihak berwenang. Belum keterangan resmi perihal kerugian materil atau pun korban jiwa yang ditimbulkan peristiwa kebakaran tersebut. 

Sebelumnya, peristiwa kebakaran juga melanda sebuah rumah warga di Jawi Jawi Kecamatan Bulukumpa pada Ahad malam lalu.

Sepanjang tahun 2023, sudah lebih dari 100 peristiwa kebakaran yang terjadi di Kabupaten Bulukumba. Mulai rumah warga hingga lahan pertanian.

Sebagian besar kebakaran di sejumlah titik di Kabupaten Bulukumba terjadi saat pertengahan musim kemarau panjang.***

Editor: Nurfathana S

Tags

Terkini

Terpopuler