Orang Indonesia paling banyak mencari cara membuat aplikasi di Google

- 24 Februari 2021, 06:00 WIB
Ilustrasi mesin pencarian melalui google/pixabay
Ilustrasi mesin pencarian melalui google/pixabay /

WartaBulukumba - Ternyata pandemi juga telah menyebabkan banyak orang tersadar untuk menjalani gaya hidup sehat. 

Google merilis data soal pencarian yang paling banyak dicari selama pandemi COVID-19 atau tahun 2020, di mana masyarakat Indonesia banyak mencari soal kesehatan fisik maupun mental di masa pandemi.

Orang-orang melindungi dan memperkuat prospek ekonomi mereka dengan meningkatkan keterampilan. Beberapa hal yang banyak dicari dan mengalami peningkatan antara lain "cara membuat aplikasi" (20 persen), "online course" (35 persen), "data science" (40 persen), dan "digital marketing" (35 persen).

Baca Juga: Founder Mountrash: Selamat datang era Indonesia Bersih

Head of Large Customer Marketing Google Indonesia Muriel Makarim, dalam jumpa pers daring, Selasa 23 Februari mengatakan bahwa masyarakat lebih self aware untuk tingkatkan kualitas hidup, kesehatan mental dan fisik.

"Kata kunci tentang kesehatan mental naik 70 persen, dan self care 45 persen. Namun, kepedulian mereka ke hal yang lebih luas lagi seperti rasisme juga naik 40 persen, dan gender equality naik 25 persen," urainya.

Muriel mengatakan bahwa masyarakat Indonesia juga banyak mencari informasi seputar kegiatan anak di rumah, yang meningkat pencariannya sebesar 330 persen.

Baca Juga: Balapan liar meresahkan masyarakat Rilau Ale, Polres Bulukumba siaga

Sementara, "e-learning" juga menunjukkan peningkatan sebesar 180 persen. Dengan terbatasnya pilihan hiburan dan rekreasi serta permasalahan yang dihadapi banyak orang dalam kehidupannya, masyarakat Indonesia juga mencari cara lain untuk bersantai.

Halaman:

Editor: Sri Ulfanita

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x