Waspada badai dahsyat 28 Desember 2022 menerjang sejumlah wilayah di Indoneesia

- 27 Desember 2022, 18:44 WIB
Ilustrasi badai
Ilustrasi badai /Gambar oleh FelixMittermeier dari Pixabay

“Konvergensi di darat juga akan terjadi secara masif sehingga hujan persisten pada 28 Desember 2022 akan terjadi meluas, menjangkau wilayah lain di Jawa bagian barat,” tuturnya melanjutkan.

Sebelumnya, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah mengimbau agar masyarakat tetap waspada dengan adanya potensi cuaca ekstrem yang berpeluang terjadi saat momen libur Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

Baca Juga: Cuaca ekstrem di Sulsel, sejumlah pohon tumbang di Bulukumba hingga Selayar

Sementara itu, terkait prediksi badai tersebut, Penjabat (PJ) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono melakukan pertemuan dengan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) di kantor BNPB pada  Selasa 2 kemarin.

Dikutip dari PriangantimurNews.com, Heru Budi Hartono mengimbau agar para perusahaan menerapkan kebijakan Work From Home atau bekerja dari rumah untuk karyawannya, menyusul adanya informasi akan terjadi badai besar di Ibu Kota dan sekitarnya .

Heru mengatakan kebijakan WFH selain untuk menghindari potensi cuaca ekstrim, juga untuk menekan kemacetan, terutama menjelang akhir tahun 2022.

Baca Juga: KLM Kasman Indah 06 tenggelam dihantam gelombang, 5 ABK terdampar di Selayar dan 6 lainnya belum ditemukan

“Hal itu untuk menghindari kemacetan, bencana pemborosan dan lainnya,” Ujar Heru di Gedung BNPB.

Pihak Pemprov DKI Jakarta bersama tim BNPB ,BRIN dan TNI AU direncanakan bakal melakukan modifikasi cuaca menggunakan teknologi modifikasi cuaca (TMC) dalam waktu dekat.***

Halaman:

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah