Apoteker Bulukumba ini lulus CPNS bareng suami dan juga satu Puskesmas

- 19 Mei 2022, 13:06 WIB
Pengambilan sumpah CPNS di Bulukumba, Kamis 19 Mei 2022.
Pengambilan sumpah CPNS di Bulukumba, Kamis 19 Mei 2022. /WartaBulukumba.com

WartaBulukumba - Bulukumba adalah juga orang-orang yang mengalir dalam pengabdian, mereka yang muda hingga yang menua.

Dalam momentum penerimaan SK pengangkatan CPNS di halaman kantor Bupati Bulukumba pada Kamis pagi, 19 Mei 2022, matahari pengabdian juga merengkuh salah satu apoteker Bulukumba.

Kedua orang tuanya memberinya nama Ina Ba'dia Grajang. Perempuan belia ini mengungkapkan rasa bahagia dan syukur dengan adanya legalitas berupa SK pengangkatan.

Baca Juga: 288 CPNS 2021 Bulukumba terima SK pengangkatan, satu orang meninggal dunia

Ina lulus CPNS tahun 2021 bersama suaminya.

"Saya apoteker. Alhamdulillah saya dan suami satu lokasi, yaitu di Puskesmas Palangisang," katanya.

Alumnus Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta itu menyebut, sebelum diangkat menjadi CPNS, dia bekerja di bawah naungan Kementerian Kesehatan, yaitu Nusantara Sehat selama dua tahun enam bulan. 

"Saya berharap, semua CPNS tahun 2021 dapat mengabdikan diri di tempat tugasnya masing-masing demi untuk kemajuan Bulukumba," imbuhnya.

Baca Juga: 288 CPNS di Bulukumba terima SK dan diminta untuk tidak menjadi beban

Halaman:

Editor: Muhlis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x