Youth Camp Sulawesi Selatan di Bulukumba: Membakar ingatan pemuda dan isu lingkungan

- 16 Oktober 2023, 12:26 WIB
Ilustrasi berkemah di tepi sungai - Youth Camp Sulawesi Selatan di Bulukumba: Membakar ingatan pemuda dan isu lingkungan
Ilustrasi berkemah di tepi sungai - Youth Camp Sulawesi Selatan di Bulukumba: Membakar ingatan pemuda dan isu lingkungan /WartaBulukumba.Com/Digital Art olahan AI

WartaBulukumba - Di tepian Sungai Salajueng, liuk nyala api unggun akan menari dan mencipta gerakan bayang-bayang di rimbun pepohonan. Pemuda-pemuda dari berbagai penjuru Sulawesi Selatan akan melingkar di antara bisik kerlip bintang, cerita, diskusi, dan suara air sungai yang mengalir. Kabupaten Bulukumba tempatnya, di sana, di bagian utara.

Sulawesi Selatan Youth Camp dijadwalkan berlangsung selama 3 hari, mulai tanggal 26 hingga 28 Oktober 2023, akan menghimpun lebih 30 organisasi pemuda yang tidak hanya mewakili berbagai wilayah di Sulawesi Selatan, namun juga mewakili gagasan, pemikiran dan tindakan pemuda.

Perkemahan pemuda yang menggamit momen Sumpah Pemuda di bulan Oktober ini adalah hasil sinergi antara sejumlah organisasi masyarakat dan pemuda yang memiliki perhatian yang sama, yaitu menjaga lingkungan hidup yang semakin rentan.

Baca Juga: Bulukumba tuan rumah Youth Camp Sulawesi Selatan: Isu-isu lingkungan akan mengalir deras dari Sungai Salajueng

Organisasi seperti Karang Taruna Desa Salassae, Himpunan Mahasiswa Salasae, Komunitas Swabina Pedesaan Salassae, dan banyak lagi, berkolaborasi untuk menciptakan wadah bagi generasi muda dalam mendiskusikan isu-isu lingkungan, pertanian, perubahan iklim, dan kedaulatan pangan.

Youth Camp ini didedikasikan untuk tema besar, "Merawat Ingatan Pemuda untuk Bangkit dalam Mengambil Peran Melestarikan Alam," yang menginspirasi semangat Sumpah Pemuda yang telah berusia 95 tahun.

Lebih dari Sekadar Berkemah 

Disarika dari Term of Reference (TOR) yang dibagikan pihak panitia Youth Camp, selain menjadi tempat berkumpulnya generasi muda Sulawesi Selatan, kegiatan ini memiliki beberapa tujuan utama yang sangat penting.

Baca Juga: Mengenal lebih dekat Sungai Salajueng di Bulukumba: Lokasi Youth Camp Sulawesi Selatan 2023

Pertama, acara ini bertujuan untuk mewadahi persatuan generasi muda di Sulawesi Selatan. Ini adalah langkah yang sangat krusial dalam memperkuat jaringan dan solidaritas di antara pemuda yang tersebar di wilayah ini.

Halaman:

Editor: Alfian Nawawi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x