Miris! Lelaki lumpuh di Selayar ini tinggal di rumah yang sudah hampir roboh

26 November 2022, 15:09 WIB
Lelaki lumpuh di Selayar ini tinggal di rumah yang sudah hampir roboh /WartaBulukumba.com

WartaBulukumba - Dalam sebuah rumah yang terlihat sudah hampir roboh, lelaki ini berdiam dengan keluarga kecil yang mencintainya.

Lelaki berusia separuh abad ini menderita lumpuh sejak bertahun-tahun lalu.

Dia di sana, mengisi hari-hari nestapa sebagai warga miskin di Lingkungan Bua-Bua, Kelurahan Benteng Utara, Kecamatan Benteng, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan.

Baca Juga: Diduga ada kejanggalan, dua eksekusi lahan di Bulukumba dilaporkan ke Ombudsman RI

Kepala lingkungan Bua-Bua Kelurahan Benteng, Muh Ali menjelaskan bahwa warganya yang lumpuh ini bernama Yusuf.

"Pak Yusuf mengalami lumpuh sudah bertahun tahun. Hingga saat ini dinas terkait belum pernah memberikan bantuan bahkan pihak keluarga telah mendatangi dinas terkait untuk memohon mendapatkan bantuan," tutur Muh Ali saat dikonfirmasi pada Sabtu, 26 November 2022.

"Ini warga kami sudah bertahun tahun mengalami lumpuh dan tak kunjung mendapatkan bantuan dari pemerintah Selayar,"ungkapnya.

Baca Juga: Kebakaran hebat lahap tribun Lapangan Pemuda di Benteng Selayar

Muh Ali sangat mengharapkan ada perhatian Pemerintah Kabupaten Selayar terhadap masyarakat miskin di wilayahnya.

"Saya berharap, ada perhatian dari pemerintah untuk peduli warga yang sangat kurang mampu untuk menyokong ekonomi dan kelangsungan hidup sehari-hari,"harapnya.

Di tempat yang sama Babinsa Kelurahan Benteng juga menyampaikan bahwa Yusuf luput dari perhatian Pemerintah Kabupaten Selayar dengan alasan tidak tergolong korban bencana alam.

Baca Juga: Sudah sepekan nelayan Selayar tidak melaut, harga solar bersubsidi naik Rp 25 ribu per liter

"Masyarakat kami lumpuh sudah bertahun tahun yang luput dari perhatian dinas sosial dengan alasan tidak termasuk bencana alam," ungkapnya.

Sebelumnya, keluarga Yusuf sendiri sudah beberapa kali mendatangi Dinas Sosial namun tak mendapatkan hasil.

Kini Yusuf tinggal bersama keluarganya dan istri Yusuf sehari harinya sebagai tukang cuci pakaian warga.***

Editor: Nurfathana S

Tags

Terkini

Terpopuler