Gedung SDN 81 Palampang di Bulukumba rusak berat tertimpa pohon besar

9 Februari 2022, 14:27 WIB
Gedung SDN 81 Palampang rusak berat tertimpa pohon besar /WartaBulukumba.com

WartaBulukumba - Pagi yang muram di sebuah sekolah dasar yang terletak di Desa Bontoharu.

Gedung sekolah mereka tertimpa sebuah pohon besar. Beberapa ruang kelas mengalami rusak berat.

Anak-anak di SD 81 Palampang Kecamatan Rilau Ale Kabupaten Bulukumba tidak bisa memperoleh pelajaran seperti biasa.

Baca Juga: Sangat memprihatinkan! Begini kondisi warga korban penggusuran di Pantai Merpati Bulukumba

Kondisi gedung SD 81 Palampang setelah tertimpa pohon/WartaBulukumba.com

Salah satu siswa yang tinggal di sekitar sekolah mengungkapkan bahwa pohon besar itu terjatuh pada sore kemarin sekitar pukul 16.00 WITA.

Saat hujan menderas disertai angin yang mematahkan batang pohon besar tersebut.

"Kejadiannya Selasa sore kemarin sekitar pukul 4 sewaktu hujan deras," ungkapnya pada Rabu, 9 Februari 2022.

Baca Juga: Petani muda ini sebut Pemkab Bulukumba lakukan penggusuran tanpa solusi di Pantai Merpati

Beruntung karena peristiwa ini tidak terjadi pada jam pelajaran, sehingga warga sekolah bisa selamat.

Hingga Rabu pagi terlihat kesibukan para guru dan siswa menyelamatkan beberapa barang yang masih bisa digunakan.

Mendengar kejadian ini, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bulukumba, Muhammad Amral, SE. MSi mengunjungi SD 81 Palampang pada Rabu siang.

Baca Juga: Perempuan korban penggusuran di Bulukumba ini angkat Al Quran: 'Saya di sini mengaji, tidak bermaksiat!'

"Insya Allah akan segera ditindaklanjuti, saya akan berkordinasi dengan Bazarnas," ujarnya singkat.***

Editor: Nurfathana S

Tags

Terkini

Terpopuler