Mengonsumsi makanan ini adalah cara menghilangkan rasa kantuk

7 September 2021, 05:30 WIB
Alasan seseorang mengantuk setelah makan menurut dokter Zaidul Akbar. /Pexels.com/ Andrea Piacquadio

WartaBulukumba – Mulut menguap dan pandangan mata level '5 watt' adalah penanda Anda mengantuk.

Kondisi fisik yang manusiawi ini bisa terjadi kapan saja. Sedang bekerja, belajar, nonton, bahkan saat berkendara.

Mengantuk merupakan hal alami yang terjadi pada manusia dengan berbagai sebab. Misalnya tubuh mengalami kondisi fisik tertentu, atau juga karena lelah, kurang sehat, bosan dengan berbagai aktivitas dan lain-lain.

Baca Juga: Penyakit Kulit? Coba deh resep Sirup Antimikroba dari dokter Zaidul Akbar

Namun jika rasa mengantuk tiba-tiba datang pada saat jam kerja, tentu saja sangat mengganggu. Bahkan tidak sedikit yang mengatasinya dengan minum kopi. Faktanya tidak semua orang juga menyukai kopi kan, WBlovers?

Lantas apakah ada resep untuk mengatasi rasa kantuk? Pakar kesehatan Islami, dokter Zaidul Akbar membagikan sebuah resep makanan yang bisa menghilangkan rasa kantuk tanpa bahan-bahan yang ribet.

Dilansir WartaBulukumba.Com dari kanal YouTube Assabil Channel, dokter Zaidul Akbar menjelaskan caranya yaitu dengan mengonsumsi makanan yang berbahan dasar kedelai. Dengan catatan harus ada batasannya.

Baca Juga: Tips agar anak doyan sayur dan buah

Kedelai itu tidak saya sarankan untuk dikonsumsi terus menerus kecuali kedelai yang sudah fermentasi, misalnya tempe,” tuturnya.

Bagaimana dengan tempe? Jika tahu tidak disarankan, karena tahu bukan fermentasi. Tetapi jika diberikan pilihan antara tempe goreng, tempe pepes, dan tempe bacem, sebaiknya memilih bacem atau pepes.

“Pilih tempe bacem karena ngak pakai minyak,” singkatnya.

Baca Juga: Mood yang tidak menentu adalah penanda tubuh akan sakit

Jika menginginkan tubuh yang segar serta rasa kantuk tidak akan muncul di jam-jam produktif, cobalah melatih diri untuk tidak mengonsumsi minyak, gula, dan tepung.

"Coba deh anda challenge diri anda selama seminggu saja, ngak makan minyak, ngak makan nasi, ngak makan tepung, gula, lihat minggu depan badan anda enak banget,” katanya.

Jika selama ini anggapan bahwa makanan atau cemilan manis dapat meningkatkan energi dan bisa mengusir rasa kantuk dalam waktu cepat, hal tersebut tidak akan bertahan lama.

Baca Juga: Benarkah Roti Bakar bisa memicu Kanker? Simak Penjelasan ini

Karena setelahnya, yakin saja setelah makanan manis tersebut habis, rasa kantuk akan kembali menyerang. Begitu pula dengan kopi.

Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.***

 

 

 

 

 

 

Editor: Sri Ulfanita

Tags

Terkini

Terpopuler