Begini 'gaya' para pekerja Indonesia selama pandemi

- 23 April 2021, 18:25 WIB
Ilustrasi pekerja digital pada sebuah startup.
Ilustrasi pekerja digital pada sebuah startup. /Pixabay/StartupStockPhotos

WartaBulukumba - Hanya pandemi yang bisa memindahkan kantor ke rumah. Dari jendela rumah yang terbuka kita bisa melihat pemandangan lazim orang-orang sedang bekerja tanpa uniform dan pakaian kedinasan. 

Pandemi jelas bukan pilihan tapi bekerja jelas adalah pilihan. Lantas bagaimana pola bekerja yang dilakukan para pekerja Indonesia di masa pandemi?

Ternyata pandemi adalah juga tempat mencetak pekerjaan baru di luar kebiasaan pada masa normal.

Baca Juga: Eks komandan kapal selam: Potensi ditemukannya KRI Nanggala 402 sangatlah kecil

Sebuah survei baru-baru ini menyebutkan bahwa selama pandemi banyak orang Indonesia lebih memilih bekerja secara kombinasi antara kantor dan luar kantor. 

Mereka tidak memilih berkutat hanya pada satu pekerjaan tertentu.

Dilansir WartaBulukumba dari Antara, Jumat 23 April 2021, perusahaan penyedia informasi lowongan pekerjaan, JobStreet bersama Boston Consulting Group (BCG) dan The Network  menerbitkan temuan itu dalam tiga seri berjudul "Mengupas Tren Talent Global".

Baca Juga: Amien Rais: Jangan sampai 'Hayya Alal Jihad' keluar dari lisan Habib Rizieq, dampaknya sangat besar

Survei secara global ini melibatkan 33.084 responden di Indonesia. Survei menilai dampak Covid-19 terhadap pekerjaan; mengevaluasi pentingnya keberlanjutan lingkungan dan dampak pada perubahan iklim; membahas seputar mobilitas baru dengan International Remote Hiring; dan mengevaluasi pentingnya keberagaman dan inklusi terhadap pencari kerja.

Halaman:

Editor: Alfian Nawawi

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x