CEO PRMN bongkar rahasia sukses bisnis media di Seminar Media dan Rakernas SPS 2022

- 30 Maret 2022, 22:00 WIB
CEO PRMN bongkar rahasia sukses bisnis media di Seminar Media dan Rakernas SPS 2022
CEO PRMN bongkar rahasia sukses bisnis media di Seminar Media dan Rakernas SPS 2022 /PRMN/Dadang Hermawan

WartaBulukumba - Mereka yang hadir dalam ruangan itu adalah para insan pers yang merupakan petinggi beberapa media nasional.

Tampak hadir para petinggi Tempo, Kompas, Jawa Pos, Sindonews, Republika, dan lain-lain.

Semua meruah dalam ruang Perhelatan Serikat Perusahaan Pers (SPS) di Seminar Media dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) 2022.

Baca Juga: Ribuan content creator berbasis teks siap dicetak oleh PRMN dan KNPI Jawa Barat

Digelar di Hotel Alana Malioboro, Kota Yogyakarta, hari ini, Rabu, 30 Maret 2022, yang didapuk sebagai pembicara seminar adalah CEO Pikiran Rakyat Media Network (PRMN) Agus Sulistriyono, Direktur Jawa Pos Leak Kustiyo, dan CEO Tempo Digital Wahyu Dhyatmika.

Agus Sulistriyono yang juga CEO PT Promedia Teknologi membagikan pengalamannya dalam mengelola media digital dengan model bisnis dan konsep teranyar.

Agus Sulistriyono menyibak pula bahwa salah satu tantangan untuk memulai bisnis media online yang berkualitas membutuhkan sumber daya yang banyak dengan modal dan biaya server yang sangat besar. 

Baca Juga: 2 Tahun PRMN, content creator bermodal baca-tulis sanggup hasilkan jutaan rupiah

Sistem ekonomi kolaboratif melalui program kemitraan mediaprenuer dan contentpreneur kini menjadi inovasi baru di bisnis media online di Indonesia.

Halaman:

Editor: Alfian Nawawi

Sumber: Berita DIY


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x