Penangkapan para ulama, Mardani Ali Sera sebut 'rezim islamofobia', Polri tegaskan tak ada kriminalisasi

- 17 November 2021, 16:24 WIB
Politisi PKS Mardani Ali Sera
Politisi PKS Mardani Ali Sera /Instagram.com/@mardanialisera

WartaBulukumba - Ragam reaksi berdatangan dari berbagai pihak setelah Densus 88 menangkap Ustadz Farid Okbah dan dua dai lainnya terkait kasus dugaan terorisme.

Salah satu reaksi cukup keras dilontarkan oleh politisi PKS, Mardani Ali Sera. Ia menuturkan bahwa saat ini belum ada informasi akurat tentang penangkapan-penangkapan ulama.

"Saya masih cari info dari kawan2 di kepolisian, komisi 3 DPR, dll. Namun sampai sore ini belum ada penjelasan akurat tentang alasan penangkapan2 ulama," cuit Mardani Ali Sera melalui akun Twitter-nya @mardanialisera, seperti dikutip WartaBulukumba.com pada Rabu 17 November 2021.

Politisi PKS itu juga mengungkapkan bahwa penangkapan tersebut melahirkan keprihatinan berbagai pihak.

Baca Juga: Ini pernyataan lengkap MUI terkait penangkapan Ustadz Farid Okbah

"Sungguh menimbulkan keprihatinan byk pihak, jangan sampai memperkuat dugaan masyarakat tentang rezim islamophobia," tuturnya.

Sementara itu pihak Polri menegaskan tidak ada upaya kriminalisasi terhadap siapapun dalam penangkapan tiga orang terduga teroris di antaranya Farid Okbah, Ahmad Zain An Najah dan Anung Al Hamad.

Ketiganya diamankan Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri pada Selasa, 16 November 2021 kemarin.

Baca Juga: Ustadz Farid Okbah resmi tersangka terorisme, Waketum MUI minta Densus 88 beri penjelasan

Halaman:

Editor: Alfian Nawawi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x