Supir mobil pick up penabrak rumah warga Barugae Bulukumba ini belum ketahuan rimbanya

- 1 November 2022, 21:57 WIB
Rumah warga di Desa Barugae, Kecamatan Bulukumpa, Kabupaten Bulukumba yang hancur diseruduk mobil pick up
Rumah warga di Desa Barugae, Kecamatan Bulukumpa, Kabupaten Bulukumba yang hancur diseruduk mobil pick up /WartaBulukumba.com

WartaBulukumba - Si jago merah langsung berkobar setelah menjilat bensin botolan di kios dagangan milik Sitti, warga Desa Barugae di pinggir jalan poros Bulukumba-Sinjai.

Kobaran api pun menghanguskan kios dagangan milik Sitti. Awalnya, sebuah mobil pick up meluncur dari arah Sinjai mengarah ke Kabupaten Bulukumba pada Selasa sore, 1 November 2022, 

Si supir mobil pick up diduga hilang kendali. Mobil pick up itu meluncur dan menabrak rumah kios milik Sitti yang terletak di Dusun Pao Lotonge, Desa Barugae, Kecamatan Bulukumpa. Lokasi kejadian berjarak sekitar 3 kilometer dari perbatasan Kabupaten Sinjai-Bulukumba.

Baca Juga: Kronologi mobil pick up tabrak rumah warga di jalan poros Bulukumba-Sinjai hingga terbakar

 

Insiden tabrakan itu rupanya menimbulkan percikan api dari mobil pick up yang nahas itu.

Para warga segera berkerumun dan mencoba membantu memadamkan api.

Mobil pick up yang dikendarai si supir yang hingga kini belum ketahuan rimbanya itu berwarna putih dan bernomor polisi DD 8440 HL. 

Baca Juga: Mobil pick up seruduk rumah warga di Barugae Bulukumba, 4 korban terbakar

Diduga si supir langsung melarikan diri dari lokasi kejadian sesaat setelah mobilnya menabrak rumah warga.

Empat orang korban di rumah warga itu mengalami luka bakar yakni Sitti dan Ati bersama kedua anaknya.

Empat korban mengalami luka bakar di tubuhnya dan segera dilarikan ke Puskesmas Tanete.

Baca Juga: Diduga curang dalam Pendataan Non ASN, nakes Bulukumba unjuk rasa tuntut Kadis BKPSDM dicopot jabatannya

Menurut kesaksian dari warga setempat, peristiwa nahas tersebut bermula saat mobil bergerak dari arah Sinjai menuju Tanete.

"Saat itu, hujan deras sedang mengguyur wilayah tersebut. Mobil tiba-tiba hilang kendali lalu kemudian menabrak rumah ibu Sitti," tutur seorang warga.

Beruntung kobaran api berhasil dikendalikan oleh tim pemadam kebakaran yang bergegas sampai di lokasi, sehingga tidak menghanguskan seisi rumah Sitti.***

Editor: Sri Ulfanita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x