Hujan mengguyur namun warga tetap antusias ikuti peresmian masjid oleh Pak Bupati

- 19 Maret 2021, 17:15 WIB
Bupati Bulukumba H.A. Muchtar Ali Yusuf meresmikan Masjid Haji Darwis Dusun Ma’remme, Desa Salassae, Kecamatan Bulukumpa, Jumat 19 Maret 2021.
Bupati Bulukumba H.A. Muchtar Ali Yusuf meresmikan Masjid Haji Darwis Dusun Ma’remme, Desa Salassae, Kecamatan Bulukumpa, Jumat 19 Maret 2021. /WartaBulukumba/Muhlis

WartaBulukumba - Kehadiran Andi Utta -sapaan akrab Bupati Bulukumba- disambut antusiasme masyarakat. Meski hujan mengguyur namun masyarakat tetap ramai menyaksikan peresmian masjid oleh Bupati Bulukumba.

Bupati Bulukumba H.A. Muchtar Ali Yusuf menghadiri peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1442 Hijriah sekaligus agenda peresmian Masjid Haji Darwis Dusun Ma’remme, Desa Salassae, Kecamatan Bulukumpa, Jumat 19 Maret 2021.

Bupati Bulukumba hadir didampingi Kadis Komunikasi dan Informatika H.M. Daud Kahal M.Si serta Kabag Humas dan Protokol Dedi Rahmadi, Camat Bulukumpa Muh. Salman Z Patongai, para Perangkat Desa Salassae, tokoh Agama, dan tokoh Masyarakat.

Baca Juga: Parlemen Spanyol melegalkan euthanasia untuk membantu bunuh diri pasien

Pembangunan Masjid Haji Darwis Desa Salassae tersebut melalui laporan pengurus masjid, tidak terlepas dari partisipasi dari seluruh jamaah baik dari Dusun Ma’remme maupun Dusun Bontotanga.

Ungkapan rasa bangga dan  syukur dilontarkan oleh Andi Utta. Banyak masjid telah berdiri di Kabupaten Bulukumba.

Andi Utta berharap dengan keberadaan masjid tersebut semakin menambah semangat dalam menjalankan Syariat Islam dan mengembangkan nilai-nilai ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Juga: Dijuluki Crazy Rich, siapakah sebenarnya Sisca Kohl?

Menitip harap, Andi Utta menguraikan, selain masjid digunakan untuk shalat, dapat pula digunakan untuk pembinaan Taman Pendidikan Al-qur’an (TPA), Pengajian Majelis Taklim, serta kegiatan syiar islam lainnya.

Halaman:

Editor: Muhlis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah