Bercak merah pada kulit? Berikut penyebab dan cara mengatasinya!

- 18 Mei 2022, 09:00 WIB
Ilustarasi kulit gatal-gatal dapat di obati dengan 5 lembar daun sirih
Ilustarasi kulit gatal-gatal dapat di obati dengan 5 lembar daun sirih /Foto : Freepik/

WartaBulukumba - WBlovers, jangan anggap sepele jika terjadi bercak merah pada kulit. Hal ini merupakan suatu gejala gangguan kesehatan.

Beberapa keluhan bercak merah pada kulit mungkin saja memiliki ciri dan gejala yang mirip. Namun, penyebab dan diagnosis penyakitnya bisa berbeda.

Saat mengalami bercak merah di kulit, jangan sembarangan menduga-duga dan menggunakan obat tanpa berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter. Agar bisa disarankan cara mengatasinya.

Baca Juga: Berikut penyakit kulit yang sering dialami orang dewasa

Dikutip WartaBulukumba.com dari Alodokter, berikut beberapa jenis penyakit yang dapat menyebabkan penderitanya mengalami bercak merah pada kulit serta bagaimana cara mengatasinya.

Dermatitis kontak

Istilah dermatitis kontak adalah reaksi yang muncul ketika kulit bersentuhan dengan zat yang iritatif atau bahan yang dapat memicu alergi.

Alergi yang disebabkan oleh sabun, sampo, deterjen, perhiasan logam, debu, lateks, maupun produk kosmetik. Gejalanya bisa berupa bercak merah pada kulit yang disertai kulit melepuh, gatal, dan perih.

Baca Juga: Gejala dan obat herpes kulit yang tepat? Simak di sini

Untuk meredakan gejalanya, hindari paparan zat penyebab iritasi ataualergi, serta jangan menggaruk area kulit yang mengalami keluhan.

WBlovers juga bisa mengonsumsi obat antihistamin atau mengoleskan krim kortikosteroid yang diresepkan oleh dokter.

Halaman:

Editor: Sri Ulfanita

Sumber: Alo Dokter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x