Sinopsis Spider-Man: No Way Home, Doctor Strange kuasai multiverse yang memanipulasi ruang dan waktu

- 25 Agustus 2021, 11:44 WIB
Trailer Spider Man No Way Home, Peter Parker minta bantuan Doctor Strange
Trailer Spider Man No Way Home, Peter Parker minta bantuan Doctor Strange /YouTube Sony Pictures Entertainment

WartaBulukumba - Muncul tawa kejam dan pumpkin bomb yang menandakan kengerian Green Goblin.

Sinopsis yang melintas dalam trailer Spider-Man: No Way Home menunjukkan kengerian yang lebih saat terlihat kemajuan pesat yang dimiliki Doctor Strange. Ia si jenius yang telah melakukan pencapaian terhadap penguasaan multiverse.

Dengan penguasaan terhadap multiverse yakni kumpulan alam semesta Doctor Strange mampu memanipulasi ruang dan waktu sekehendak hati. Saat Peter Parker sedang didera masalah besar karena identitasnya terkuak sebagai Spider-Man, tak ada jalan lain kecuali meminta bantuan Doctor Strange.

Baca Juga: Rizky Billar pamer buku nikah, Netizen bertanya bagaimana cara mendapatkannya

Identitas Peter Parker -diperankan Tom Holland-  terungkap akibat ulah Mysterio -diperankan Jake Gyllenhal- dalam pertarungan sebelumnya.

Padahal sebagai seorang superhero, Peter Parker harus berusaha sekuat tenaga dengan berbagai cara agar identitasnya tetap tersembunyi.

Identitas superhero yang sesungguhnya harus tetap terjaga untuk melindungi keluarga maupun teman-temannya dari para musuh.

Baca Juga: 278 putra-putri Bulukumba akan kawal Destinasi Wisata dalam Tata Kelola Profesional

Doctor Strange -diperankan Benedict Cumberbatch- harus mempertimbangkan dengan cermat permintaan Peter Parker.

Halaman:

Editor: Alfian Nawawi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah