Sinopsis The Cursed: Dead Man's Prey 2021, dukun santet Indonesia yang bertarung di Korea Selatan

29 Agustus 2021, 20:40 WIB
Sinopsis The Cursed: Dead Man's Prey 2021, dukun santet Indonesia yang bertarung di Korea Selatan /YouTube.com/@EonTalk

WartaBulukumba - Sebuah dendam membawa seorang dukun santet yang kehilangan putrinya memasuki serangkaian pertarungan mistis.

Putri si dukun santet awalnya mencari pekerjaan di Korea Selatan. Namun kemudian ia menjadi tunawisma.

Sebuah perusahaan obat menggunakan tunawisma untuk uji klinis obat. Namun hasil uji klinis itu menewaskan orang-orang tersebut. Itulah titik awal cerita mistis penuh mayat ini.

Baca Juga: 170 media dari Forum Pimred PRMN mengganti diksi Koruptor dengan 'Maling, Rampok, dan Garong Uang Rakyat'

Si dukun santet dari Indonesia kemudian datang mencari putrinya di Korsel.

Kesedihannya terburai tak terperikan. Putrinya telah tewas!

Sang dukun santet bertekad membalas dendam kepada pemilik dan pimpinan perusahaan obat.

Baca Juga: Anti penuaan dini? Simak resep dari dokter Zaidul Akbar

Dalam sebuah ritual ia lantas membangkitkan para tunawisma yang sudah meninggal untuk membalas dendam.

Seorang jurnalis independen berusaha menguak peristiwa tersebut dengan bantuan seorang remaja yang diikuti roh jahat.

Namanya Jin-hee. Sang jurnalis menerima telepon dari seorang pendengar di sebuah acara radio. Penelepon mengaku sebagai pelaku di balik pembunuhan misterius itu, dan meminta Jin-hee untuk mewawancarainya langsung di depan kamera.

Baca Juga: Resep daging sapi cincang beef slice belly, maknyus!

Pasukan polisi bersiaga, pria itu benar-benar datang untuk wawancara sebagaimana janjinya.

Pria itu memperingatkan tiga pembunuhan lagi yang akan terjadi yang akan dilakukan oleh mayat yang dihidupkan kembali.

Pada hari pembunuhan pertama yang diperingatkan, pasukan mayat hidup muncul dan menyerang polisi yang lengah.

Baca Juga: Sandiaga Uno dan kehangatan rumah gadang Minang

Mayat tersangka pembunuhan ditemukan di sebelah korban di TKP, namun ternyata itu adalah mayat yang telah mati selama tiga bulan lalu. Penyelidikan polisi menjadi kacau.

Apakah yang akan terjadi selanjutnya?

Film ini adalah sebuah film cerita horor seru di Korea Selatan pada tahun 2021.

Berawal dari sebuah buku Yongjaechonghwa yang ditulis era Joseon, mayat manusia yang disebut Jaechaui dibangkitkan melalui sebuah ritual.

Baca Juga: Teras Baca Fathana 137 dan penggalan saban Ahad untuk ingatan panjang

Dikutip dari KoreaJoongAngDaily, penulis naskah, Yeon Sang Ho mengaku tertarik mengangkat dunia mistis di benua Asia.

Yeon sengaja mengangkat dunia perdukunan Indonesia dan memadukannya dengan zombie versi Korea yang disebut jaechaui.

Seorang dukun santet Indonesia digambarkan dalam film ini sebagai seorang sakti yang di tubuhnya ada tato khusus. Sang dukun mengenakan kalung seperti tasbih berupa bola-bola berukuran besar.

Baca Juga: 170 media dari Forum Pimred PRMN mengganti diksi Koruptor dengan 'Maling, Rampok, dan Garong Uang Rakyat'

Sang dukun dukun santet mampu menghidupkan mayat dengan cara menguburnya di tanah yang bercampur darah.

Dikutip dari zapzee.net, The Cursed: Dead Man's Prey adalah film yang diadaptasi dari sebuah serial drama Korea 'The Cursed' yang bercerita tentang okultisme. Dikuatkan dengan beberapa adegan si dukun santet merapal mantra untuk membangkitkan si mayat.***

 

Editor: Nurfathana S

Tags

Terkini

Terpopuler