Wajah Bulukumba dari petani gula aren: Menyemai kesadaran lingkungan di DAS Balantieng bersama Dana Mitra Tani

- 13 Januari 2024, 15:37 WIB
Dana Mitra Tani menggelar edukasi tentang perubahan Iklim bagi petani penyadap gula aren Bulukumba di kawasan DAS Balantieng.
Dana Mitra Tani menggelar edukasi tentang perubahan Iklim bagi petani penyadap gula aren Bulukumba di kawasan DAS Balantieng. /WartaBulukumba.Com

"Melalui pendidikan ini, diharapkan 100 keluarga petani tidak hanya memiliki pengetahuan yang lebih baik tentang perubahan iklim, tetapi juga siap untuk mengambil langkah konkrit dalam adaptasi dan mitigasi dampaknya," tandas Sri Puswandi.

Kegiatan ini membuka mata para petani tentang pentingnya menjaga keseimbangan alam sembari menjalankan usaha mereka.

Pendidikan perubahan iklim bagi petani gula aren ini lebih dari sekadar transfer ilmu. Ini adalah dialog, pertukaran ide, dan kolaborasi antara berbagai pihak: petani, pemerintah, lembaga lingkungan, dan masyarakat umum.

Program ini membuktikan bahwa perubahan iklim bukan hanya masalah global, tetapi juga lokal, yang membutuhkan tindakan di semua level.

Melalui pendampingan dan pelatihan ini, Dana Mitra Tani tidak hanya berfokus pada aspek lingkungan semata. Program ini juga membawa dampak sosial dan ekonomi.

Dengan praktek pertanian yang lebih berkelanjutan, petani gula aren diharapkan dapat meningkatkan produktivitas dan kualitas produksi mereka. Ini bukan hanya tentang membuat gula aren, tetapi membuatnya dengan cara yang meminimalisir dampak negatif terhadap lingkungan.***

Halaman:

Editor: Alfian Nawawi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah