Rekomendasi teman nobar Piala Dunia 2022! Baruasa Karama kue kering khas Bulukumba

- 17 Desember 2022, 15:34 WIB
Baruasa Karama dan Keripuk Pisang produksi UMKM Hamaika Mandiri di Kecamatan Rilau Ale, Bulukumba, Sulsel.
Baruasa Karama dan Keripuk Pisang produksi UMKM Hamaika Mandiri di Kecamatan Rilau Ale, Bulukumba, Sulsel. /WartaBulukumba.com
 
WartaBulukumba - Kue kering khas Bulukumba ini tidak pernah tergerus waktu bahkan hari ini mampu menyesuaikan diri dengan era digital.
 
Ya, kue baruasa. Kue kering yang diolah dari tepung beras dan gula pasir maupun gula merah ini sangat digemari segala usia dan kalangan.
 
Dalam katalog cake Bugis Makassar tentu saja sangat akrab dengan salah satu kue kering tradisional khas Bulukumba ini.
 
 
 
Bahkan sangat cocok menemani Anda nobar Piala Dunia 2022 yang tinggal tersisa dua laga yakni Maroko vs Kroasia dan Argentina vs Prancis.
 
Sebagaimana diungkapkan owner UMKM yang memproduksi Baruasa Karama, Muhammad Arzal.
 
"Iya sangat cocok untuk dijadikan camilan bersama kopi ataupun teh apalagi saat nobar Piala Dunia 2022," tuturnya kepada WartaBulukumba.com pada Sabtu, 17 Desember 2022.
  
 
 
Kue baruasa adalah teman yang tepat buat ngopi ataupun ngeteh. Tak heran jika kue kering baruasa mudah ditemukan di rumah-rumah warga di Bulukumba.
 
Hamaika Mandiri adalah sebuah UMKM yang terbilang masih baru, memproduksi kue baruasa yang dikemas dan dipasarkan secara online maupun offline.
 
Bermarkas di Desa Karama, Kecamatan Rilau Ale, Hamaika Mandiri yang merupakan sayap dari komunitas literasi Hamaika Project ini sejak dua bulan terakhir merambah bisnis dengan menyasar customer segala usia.
 
 
Hamaika Mandiri saat ini memproduksi dua jenis camilan yaitu Baruasa Karama dan Keripik Pisang Hamaika.
 
Owner Hamaika Mandiri, Muhammad Arzal, mengungkapkan bahwa bisnisnya juga melayani delivery.
 
Dia mengantarkan kue Baruasa Karama ataupun Keripik Pisang Hamaika langsung ke alamat pemesan.
 
Pembuatan Baruasa Karama dan Keripik Pisang Hamaika, dikerjakan oleh Muhammad Arzal berdua dengan ibunya.
 
Anda berminat? Cukup hubungi saja nomor HP/WhatsApp Hamaika Mandiri: 085242860457.***

Editor: Sri Ulfanita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x