Daud Kahal: 'Disparpora Bulukumba tidak terlibat secara langsung dalam pengelolaan desa wisata'

- 28 April 2022, 22:01 WIB
Telaga Biru Ere Manerang, salah satu destinasi wisata di Bulukumba
Telaga Biru Ere Manerang, salah satu destinasi wisata di Bulukumba / /Jelajah Wisata Bulukumba

"Tanggung jawab dalam pengelolaan dan pembinaan desa wisata juga sesungguhnya ada pada Dinas PMD," ungkapnya.

"Yang paling penting sebenarnya desa wisata yang bersangkutan untuk mempersiapkan diri untuk mengikuti ADWI dan kami sudah lakukan sosialisasi dan menunjuk PIC," tandasnya.

Baca Juga: Wisata sejarah Pantai Lemo-Lemo di Bulukumba, cerita di balik meriam Portugis dan ranjau laut Rusia!

Anugerah Desa Wisata Indonesia Kemenparekraf RI menempatkan Sulsel sebagai pemilik desa wisata terbanyak.

Berdasarkan pengumuman Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno di kanal YouTube pada Rabu, 27 April 2022, empat desa wisata asal Sulsel yang berhasil lolos dalam pemeringkatan terakhir yaitu Desa Wisata Matano Iniaku (Luwu Timur), Desa Wisata Barania (Sinjai), Desa Wisata Kambo (Palopo), dan Desa Wisata Campaga (Bantaeng).

Setelah penetapan 50 besar ini, pasca lebaran Idul Fitri Menparekraf Sandiaga Uno akan melakukan visitasi ke seluruh desa wisata yang sudah ditetapkan masuk dalam 50 besar.

Baca Juga: Kabupaten Bulukumba bersiap hadapi lonjakan kunjungan wisatawan

 

Dalam tahap berikutnya di ADWI 2022, Kemenparekraf RI akan menetapkan pemenang pada tujuh kategori penilaian.

Ketujuh kategori tersebut yakni aspek daya tarik wisata, aspek CHSE, konten digital dan kreatif, toilet umum, homestay, souvenir, dan kelembagaan.

Halaman:

Editor: Muhlis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah