Liburan Idul Adha di Pantai Tanjung Bira Bulukumba raup hasil penjualan karcis Rp200 juta lebih

3 Juli 2023, 20:47 WIB
Pantai Tanjung Bira - Liburan Idul Adha di Pantai Tanjung Bira raup hasil penjualan karcis Rp200 juta lebih /WartaBulukumba.com

WartaBulukumba - Pantai Tanjung Bira dipenuhi riuh rendah langkah kaki pengunjung. Terdengar riang tawa anak-anak yang berlarian di sepanjang garis pantai. Ombak membelai pasir putih dengan lembut, mengajak pengunjung untuk bermain dalam dekapannya. Salah satu wajah Bulukumba yang memukau terbentang di sini.

Suara pedagang mengumandangkan jajanan dan cenderamata, menambah semarak suasana. Di bawah sinar matahari yang memancar keemasan, Pantai Tanjung Bira Bulukumba menyambut ribuan pengunjung dengan keindahan alamnya. Momen liburan Idul Adha 1444 Hijriah merengkuh para wisatawan, domestik hingga mancanegara.

Apakah Anda sudah pernah menjejakkan kaki di hamparan pasir putih lembut Pantai Tanjung Bira di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan?

Baca Juga: Pantai Tanjung Bira Bulukumba diserbu wisatawan! Karcis capai 17.380

Semenjak masa liburan hari raya Idul Adha 1444 Hijriah, pengunjung pantai Bira melonjak drastis.  Mulai 28 Juni sampai 1 Juli 2023, total karcis di Pantai Bira mencapai 17.380.

Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Kadisparpora) Kabupaten Bulukumba, Ferryawan Fahmi.

"Alhamdulillah pengunjung cukup banyak. Memang saat liburan, agak ramai dibandingkan dengan hari-hari biasa," jelasnya pada Ahad, 2 Juli 2023.

Ferryawan mengatakan, kunjungan wisatawan ini berbanding lurus dengan kendaraan yang masuk di Pantai Bira. Baik itu mobil, bis hingga sepeda motor.

Baca Juga: Menapaki Tandabaca: Geliat ekowisata dan edu tourism Bulukumba 900 meter di atas permukaan laut

"Namun, hingga melewati pertengahan tahun ini, target pendapatan di pariwisata belum maksimal," katanya.

Dengan demikian, mantan Kadis DPMPTSP ini berharap agar di sisa waktu beberapa bulan ini di tahun 2023, pengunjung Pantai Bira terus membaik. Sehingga, target pendapatan juga bisa dikejar.

"Semoga ke depan kunjungan bisa semakin bertambah," kata Ferry.

Baca Juga: Memburu Matahari dan direngkuh tangan alam di Bulupadido Bulukumba

Pengunjung Minta Pemerintah Memperbanyak Toilet dan Air Bersih untuk Cuci Badan

Salah satu pengunjung, Fadli Tahir menyarankan agar pemerintah daerah memikirkan untuk memperbanyak fasilitas umum agar pengunjung juga bisa merasa lebih nyaman.

"Paling penting menurut saya adalah toilet umum, serta sarana air bersih untuk cuci badan saat kita selesai berenang di pantai," tukasnya.

Saat puncak kunjungan hari Sabtu yang lalu, tampak antrian panjang kendaraan roda empat para pengunjung memasuki pintu masuk Kawasan Wisata Tanjung Bira.

Baca Juga: Rekomendasi wisata alam pegunungan di Bulukumba: Air Terjun Gamaccayya

Pendapatan Selama 4 Hari

Berikut rincian kunjungan dan pendapatan Pantai Bira dari 28 Juni sampai 1 Juli 2023:

Dewasa+Asuransi (wisatawan):
Terjual: 11.457
Penjualan: Rp183.312.000

Anak-anak+Asuransi (wisatawan):
Terjual: 2.963
Penjualan: Rp17.778.000

Mobil (kendaraan):
Terjual: 2.187
Penjualan: Rp21.870.000

Sepeda Motor (kendaraan):
Terjual: 691
Penjualan: Rp3.455.000

Bis (kendaraan):
Terjual: 69
Penjualan: Rp1.035.000

Mancanegara+Asuransi (wisatawan):
Terjual: 13
Penjualan: Rp533.000

Grand Total:
Terjual: 17.380
Penjualan: Rp227.983.000.***

Editor: Sri Ulfanita

Tags

Terkini

Terpopuler