Banjir dan longsor melanda 7 kabupaten di Sulawesi Selatan: 91 korban selamat dan 7 masih dalam pencarian

- 4 Mei 2024, 14:30 WIB
Foto udara personel Kantor SAR Makassar mengevakuasi korban banjir di Sulawesi Selatan menggunakan perahu karet, Jumat (3/5/2024)
Foto udara personel Kantor SAR Makassar mengevakuasi korban banjir di Sulawesi Selatan menggunakan perahu karet, Jumat (3/5/2024) /ANTARA/

WartaBulukumba.Com - Hujan menderas tanpa henti, wilayah Sulawesi Selatan terhenyak dalam genggaman bencana. Air mengalir deras, menyeret lumpur dan reruntuhan ke desa-desa yang letih, sementara aliran Sungai Rongkong dan Baliesae meluap tak terbendung.

Pada malam itu, tanggal 2 dan 3 Mei, alam menyampaikan amarahnya melalui banjir disertai tanah longsor yang mengubur harapan. Terjangan banjir mematikan yang dipicu hujan deras terjadi pada Jumat dini hari, 3 Mei 202. Tujuh kabupaten yang dilanda banjir termasuk longsor, yakni Luwu, Enrekang, Sidrap, Pinrang, Sinjai, Wajo, dan Bone. 

Badan Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) bergerak cepat menanggapi situasi yang memburuk.

Baca Juga: Gunung Ruang semburkan abu vulkanik setinggi 5 kilometer! 12 ribu penduduk dievakuasi

7 korban belum ditemukan

Menakik Antara pada Sabtu, 4 Mei 2024, Direktur Kesiapsiagaan Basarnas, Noer Isrodin, menyampaikan bahwa 91 warga berhasil diselamatkan, sementara tujuh lainnya masih dalam pencarian, meninggalkan keluarga dan komunitas dalam ketidakpastian yang menyakitkan.

Para korban yang hilang berasal dari Desa Buntu Sarek di Latimojong, Luwu, sebuah daerah yang mungkin sedikit dikenal namun kini tercatat dalam catatan bencana nasional.

Baca Juga: Erupsi Gunung Ruang, pakar PVMBG memperingatkan potensi tsunami

Dari korban yang belum ditemukan, keberadaan mereka memicu kecemasan yang mendalam: Rumpak, seorang lelaki berusia 97 tahun; Jatima, perempuan 55 tahun; Rima, 84 tahun; Muh Misdar, muda di usia 29 tahun; Mawi, 57 tahun.

Korban lainnya yang belum ditemukan yaitu Sukma, seorang anak perempuan berusia sembilan tahun; dan Kapila, seorang lelaki lanjut usia 84 tahun.

Halaman:

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah