Mengulik 'isi kepala' Akhmad Rivandi: Pemuda Bulukumba dan misi perubahan melalui Pemilu 2024

- 23 September 2023, 23:16 WIB
Akhmad Rivandi: Misi Politik Pemuda Bulukumba di Pemilu 2024
Akhmad Rivandi: Misi Politik Pemuda Bulukumba di Pemilu 2024 /WartaBulukumba.Com

WartaBulukumba.Com - Usianya masih sangat muda namun visioner. Selalu penuh senyum hangat dan ramah. Bukan hari ini saja. Karakternya sudah dikenal sejak lama oleh berbagai kalangan. Salah satu pemuda Bulukumba ini berani memilih untuk bertarung di palagan politik bernama pesta demokrasi.

Di tengah hiruk-pikuk politik nasional menjelang Pemilu 2024, semangat perubahan tumbuh subur, salah satunya adalah Akhmad Rivandi,S.Sos., M.Si., pemuda asal Bulukumba, Sulawesi Selatan, yang memutuskan untuk terjun ke dalam arena politik dengan kendaraan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Dalam balutan tagline "Berjuang untuk Semua," Akhmad Rivandi mendaftar sebagai calon anggota legislatif DPRD Provinsi Sulawesi Selatan di Dapil V Bulukumba-Sinjai. Namun, siapa sebenarnya Akhmad Rivandi, dan apa yang mendasari langkahnya?

Baca Juga: Bergerak karena Panggilan Allah untuk Dapil V Bulukumba-Sinjai: Ilhamsyah bertekad bentuk 'Parlemen Santri'

Impian Besar

Akhmad Rivandi memiliki latar belakang yang kuat dalam aktivisme sosial. Sejak muda, mantan Ketua KNPI Bulukumba ini aktif dalam berbagai kegiatan yang bertujuan untuk memajukan masyarakat di daerahnya.

Mimpi besar untuk membawa perubahan positif dalam tatanan politik daerahnya adalah salah satu pendorong utama keikutsertaannya dalam Pemilu 2024.

Akhmad Rivandi mengungkapkan visinya yang kuat untuk meningkatkan sinergitas pemuda di wilayah Sulawesi Selatan V Bulukumba-Sinjai.

Baca Juga: Mulawarman siap memperjuangkan suara kaum milenial Bulukumba

"Saya punya impian dalam memanfaatkan tiga fungsi utama DPRD (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) untuk memajukan pembangunan kepemudaan di daerah Bulukumba-Sinjai," tutur Akhmad Rivandi kepada WartaBulukumba.Com pada Sabtu, 23 September 2023

Halaman:

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x