Presiden Barcelona sebut negosiasi perpanjangan kontrak Messi belum capai kata sepakat

- 28 Mei 2021, 22:38 WIB
Lionel Messi (Barcelona)
Lionel Messi (Barcelona) /Twitter @Benayadachraf

WartaBulukumba - Kertas berisi tanda tangan perpanjangan kontrak akan segera memutuskan apakah Lionel Messi masih akan merumput di Liga Spanyol bersama Barcelona atau sebaliknya.

Sejauh ini belum ada tanda tangan yang dibubuhkan. Baik Lionel Messi maupun pihak Barcelona.

Presiden Barcelona, Joan Laporta mengatakan bahwa negosiasi perpanjangan kontrak dengan Lionel Messi "berjalan dengan baik," namun masih belum ada kesepakatan yang telah dibuat.

Baca Juga: Abdee Slank kini menjabat Komisaris PT Telkom Indonesia

Barca berusaha untuk mempertahankan pemain terbaiknya tersebut tetap bertahan di Camp Nou, tetapi kontraknya saat ini akan habis dalam waktu dekat.

Dilansir WartaBulukumba.com dari Antara yang mengutip Goal, Jumat 28 Mei 2021, Joan Laporta mengakui bahwa tawaran terbaik segera diajukan kepada juara enam kali Ballon d'Or itu.

"Kontrak baru Messi berjalan dengan baik, tetapi belum disepakati," ujar Laporta dalam sebuah konfrensi pers pada Jumat, yang dikutip Goal.

Baca Juga: Salim Said: Sangat masuk akal jika Megawati Soekarnoputri mencalonkan Puan Maharani

"Kami harus terus bekerja dengan semua eksekutif yang terlibat. Kami akan membuat proposal yang sesuai dengan kemungkinan klub."

Halaman:

Editor: Nurfathana S

Sumber: AntaraNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah