Materi 'proxy war' masuk dalam pembinaan wawasan kebangsaan TNI di Bulukumba

- 18 Maret 2021, 16:11 WIB
Salah satu materi fisik dalam pembinaan wawasan kebangsaan TA. 2021 bertempat di aula terbuka Kodim 1411 Bulukumba.
Salah satu materi fisik dalam pembinaan wawasan kebangsaan TA. 2021 bertempat di aula terbuka Kodim 1411 Bulukumba. /WartaBulukumba/Alfian Nawawi

Wartabulukumba - Kemajuan pesat teknologi telah menggeser sifat dan karakteristik perang di planet ini. Perang khas milenium adalah perang dalam bentuk proxy war.

Strategi perang dalam proxy war tidak melalui kekuatan militer, tetapi perang melalui berbagai aspek kehidupan berbangsa dan bernegara. Baik melalui politik, melalui ekonomi, sosial budaya, termasuk hukum.

Materi proxy war adalah salah satu materi penting yang masuk dalam pembinaan Wawasan Kebangsaan yang dihelat TNI Kodim 1411 Bulukumba, Kamis 18 Maret 2021.

Baca Juga: Integritas dan efisiensi jadi bahasan Rapat Pejabat Pemkab Bulukumba

Agenda pembinaan untuk membentuk masyarakat yang berkarakter dan berwawasan kebangsaan digelar di aula terbuka Kodim 1411 Bulukumba di Jalan Jenderal Ahmad Yani, Kelurahan Caile, Kecamatan Ujungbulu.

Selain materi proxy war, pembinaan Wawasan Kebangsaan ini juga merambah empat pilar konsensus dasar Bahasa Indonesia, bahaya narkoba, pergaulan seks bebas, bela negara untuk menjaga keutuhan NKRI, etika pergaulan, dan praktek materi outbond.

Dengan mengusung tema “Mewujudkan Binter TNI-AD yang Adaptif melalui Kegiatan Pembinaan Wawasan Kebangsaan guna Membentuk Masyarakat yang Berkarakter dan Berwawasan Kebangsaan", kegiatan pembinaan wawasan kebangsaan ini diikuti peserta dengan antusiasme tinggi.

Baca Juga: Edy Manaf soroti tarif hotel yang fluktuatif di kawasan wisata

Ruang narasi sambutan oleh Dandim 1411/BLK Letkol Arm Joko Triyanto, S. Pd menukik pada segala bentuk ancaman, tantangan, hambatan dan gangguan. Salah satu perisainya adalah pembinaan potensi sumber daya manusia melalui wawasan kebangsaan

Halaman:

Editor: Alfian Nawawi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah