Ayah Eki angkat bicara terkait perkembangan pengusutan kasus pembunuhan Vina Cirebon

- 19 Mei 2024, 19:01 WIB
Ayah Eky, Iptu Rudiana muncul ke publik dan memberikan pernyataan terkait kasus Vina Cirebon.
Ayah Eky, Iptu Rudiana muncul ke publik dan memberikan pernyataan terkait kasus Vina Cirebon. /Instagram/@rudianabison

Namun, tiga pelaku lainnya, Andi, Dani, dan Pegi alias Perong atau Egi, masih buron hingga kini. Egi, yang diduga sebagai otak pelaku, menjadi target utama pengejaran polisi. Kombes Pol Surawan, Dirkrimum Polda Jabar, menegaskan bahwa pihaknya tidak akan berhenti mengejar para pelaku yang masih bebas. “Kami masih melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap tiga pelaku,” ujarnya pada 14 Mei 2024.

Misteri keberadaan Egi semakin menjadi perbincangan setelah akun X (dahulu Twitter) @dhemit_is_back membagikan informasi tentang akun media sosial yang diduga milik Egi. Akun bernama Apunk Erpe diidentifikasi sebagai Egi, yang kini menjadi buronan. "Rame di medsos mengarahkan nama Apunk Erpe / Egi_ripra (Rian Prayoga)," tulis akun tersebut, mengajak pemilik akun untuk segera melapor ke polisi jika bukan pelaku yang dicari.

Spekulasi muncul bahwa Egi mendapat perlindungan dari oknum aparat negara, sehingga ia bisa lolos dari jeratan hukum.

Sutradara film "Vina Sebelum 7 Hari," Anggy Umbara, mengungkapkan kekecewaannya terhadap lambatnya penegakan hukum. Ia mendesak pihak berwenang untuk lebih serius dalam mencari dan menangkap para pelaku yang masih buron.

"Hukum di negara ini belum berjalan dengan semestinya. Terutama ke pemerintah, pihak berwenang, ayo dong tunjukkan hukum di negara ini harus ditegakkan, jangan tumpul ke bawah," tegas Anggy dalam konferensi pers film tersebut.***

Halaman:

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah