Selamat jalan, Bang Sapri Pantun

10 Mei 2021, 21:14 WIB
Sapri Pantun meninggal dunia karena sakit /Tangkapan layar/

WartaBulukumba - Awan hitam tebal di langit Indonesia hari ini, ada hujan merintik, sisi lainnya sedang melebat.

Tepat ketika bulan suci Ramadhan sedang tinggal menghitung hari menuju 1 Syawal 1442 Hijriah, Hari ini bangsa Indonesia kehilangan tiga orang publik figur.

Ustadz Tengku Zulkarnain, Pendeta SAE Nababan, dan komedian Sapri berpulang.

Baca Juga: Content Creator Australia ini dikecam akibat lelucon aneh terhadap tunawisma

Mengutip Pikiran-rakyat.com, pelawak yang akrab disapa Sapri Pantun meninggal dunia hari ini, Senin 10 Mei 2021.

Kabar tersebut disampaikan oleh adik kandung Sapri Pantun, Dolly melalui instagram pribadinyaa.

"Innalillahi wainnailaihi rajiun, Sapri bin Ahli," tulis Dolly, @dollypret.

Baca Juga: Content Creator Australia ini dikecam akibat lelucon aneh terhadap tunawisma

Ruben Onsu mengucapkan salam perpisahan kepada sahabatnya yaitu Sapri Pantun.

“Selamat Jalan saudaraku @sapri_pantun,” kata Ruben Onsu di akun Instagramnya @ruben_onsu, dikutip dari bekasi.pikiran-rakyat.com.

Diberitakan sebelumnya, Sapri Pantun sempat mengalami kritis dan dilarikan ke ICU.

Baca Juga: Anak paus Minke mengapung kembali di London tetapi hidupnya tergantung keseimbangan

Sapri terbaring lemah di ruang ICU karena penyakit gula yang ia derita.

"Iya kondisinya seperti apa yang dilihat, cuma memang sampai sekarang masih di ICU," kata Ruben Onsu.***

Editor: Alfian Nawawi

Tags

Terkini

Terpopuler