Peka Peduli Sulawesi launching 'Bantuan UKM Berdaya' di Bontobulaeng Bulukumba

- 27 Oktober 2023, 17:27 WIB
Peka Peduli Sulawesi launching Bantuan UKM Berdaya di Bontobulaeng Bulukumba
Peka Peduli Sulawesi launching Bantuan UKM Berdaya di Bontobulaeng Bulukumba /WartaBulukumba.Com/Reski Sang Surya

WartaBulukumba.Com - Seusai Jumatan, aula Kantor Desa Bontobulaeng terlihat ramai pada Jumat siang, 27 Oktober 2023. Sorotan cahaya matahari di langit Kabupaten Bulukumba masih sangat terik saat acara dimulai.

Di antara mereka ada puluhan difabel, jurnalis dan perangkat desa. Yayasan Peka Peduli Sulawesi menggelar launching "Bantuan UKM Berdaya". Ini sebuah inisiatif yang sarat dengan kepedulian.

Lembaga nirlaba ini menjalankan program Bantuan UKM Berdaya yang secara istimewa ditujukan untuk difabel.

Baca Juga: Peka Peduli Sulawesi akan menggelar Bantuan UKM Berdaya yang juga menyasar difabel

Yayasan Peka Peduli Sulawesi bersama para penerima Bantuan UKM Berdaya/WartaBulukumba.Com
Yayasan Peka Peduli Sulawesi bersama para penerima Bantuan UKM Berdaya/WartaBulukumba.Com

Semangat Entrepreneur

Selama empat bulan, program ini tidak hanya memberikan pelatihan, tetapi juga pengalaman magang yang berharga. Sebuah rentang waktu panjang yang memungkinkan Peka Peduli Sulawesi untuk memantau dan mendampingi perkembangan peserta setelah pelatihan selesai.

Ketua Yayasan Peka Peduli Sulawesi, Isman Muhlis S.Sos., S.Pd M.Pd., mengungkapkan bahwa program ini adalah wadah bagi difabel untuk berkreasi dan berinovasi.

"Kami membawa semangat 'Enterpreneur class for People With Disabilities' dalam pelaksanaan program ini," jelasnya kepada kontributor WartaBulukumba.Com, Reski Sang Surya seusai acara.

Baca Juga: Bisa cuan! 10 ide bisnis kreatif ramah lingkungan di Sulawesi Selatan: Makassar, Bulukumba hingga Palopo

Halaman:

Editor: Alfian Nawawi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah