Libur panjang yang menantang adrenalin di Bulukumba: Bertualang ke Tebing Batu Tongkarayya

- 27 Juni 2024, 07:46 WIB
Wisata tebing Batu Tongkarayya di Desa Lembanna kecamatan Bontobahari Kabupaten Bulukumba Sulawesi Selatan.
Wisata tebing Batu Tongkarayya di Desa Lembanna kecamatan Bontobahari Kabupaten Bulukumba Sulawesi Selatan. /Dok/ Wisata Tebing dan Pantai Batu Tongkarayya Desa Lembanna, Bontobahari Official

WartaBulukumba - Sekumpulan air laut kerap bergolak di bawah kakinya. Namun juga kadang tenang seperti tersipu malu saat ombak dari perairan Bulukumba menciumi Tebing Batu Tongkarayya. Terletak di Desa Lembanna, sebuah desa wisata di Kecamatan Bontobahari Kabupaten Bulukumba Sulawesi Selatan.

Desa yang luasnya membentang 1200 Ha ini berbatasan dengan Desa Tritiro Kecamatan Bontotiro di sebelah utara. Di sebelah selatan ada Desa Ara. Pada sebelah timurnya terbentang Laut Flores. Pada bagian barat bersisisan dengan Kelurahan Sapolohe.

Desa Lembanna dahulu menyatu atau bagian dusun dari desa Ara. Dengan adanya pemekaran desa akhirnya Desa Lembanna berdiri sendiri terpisah dari Desa Ara.

Baca Juga: Keindahan dua permata tersembunyi Bulukumba: Wisata permandian Jenne Tallasa dan Wae Tuo Temboe

Pemisahan wilayah itu tidak serta merta memisahkan tradisi yang ada yang ada di Desa Ara.

Namun yang khas di Desa Lembanna adalah tekstur wilayah yang dimilikinya. Desa Lembanna memiliki  spot utama tebing Batu Tongkaraya.

Nama ini  diambil dari bahasa setempat yang berarti reruntuhan batu yang jatuh ke laut dan tersebar di sepanjang pantai ini.

Baca Juga: Sepotong surga di pelosok Bulukumba: Potensi besar kawasan permandian alam Seppengnge di Desa Bonto Mate'ne

Spot lain yang tak kalah menariknya adalah Pantai Mandala Ria yang menawan dengan pesona airnya yang jernih serta hamparan pasirnya yang putih lembut. Belum lagi tebing Mattoanging di mana pengunjung dapat menikmati hamparan laut teluk Bone dan Tanjung Bira.

Satu lagi spot istimewa yang merupakan wisata sejarah purbakala yakni Gua Passea.Gua Passea telah terhubung dengan baik dengan terbukanya akses jalan yang dibuat oleh pemerintah danmasyarakat.

Halaman:

Editor: Nurfathana S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah