PW SEMMI Sulsel menolak keras keberadaan W Super Club di kawasan CPI

- 30 Mei 2024, 20:04 WIB
Aksi unjuk rasa PW SEMMI Sulsel menolak keras keberadaan W Super Club di kawasan CPI
Aksi unjuk rasa PW SEMMI Sulsel menolak keras keberadaan W Super Club di kawasan CPI /WartaBulukumba.Com

"Jika tidak ditindak dengan cepat dan sigap, kami akan menghimbau seluruh kader SEMMI se-Sulawesi Selatan untuk turun aksi di depan kantor Pemprov Sulsel dan W Super Club," tegas Fadhly.

Kontroversi ini menggambarkan betapa pentingnya mempertimbangkan aspek budaya dan religius dalam pengembangan wilayah, terutama di daerah yang memiliki nilai-nilai kultural dan spiritual yang kuat.

W Super Club untuk kalangan elite di Makassar

Dalam launching W Super Club, Hotman Paris menjelaskan, W Super Club merupakan restoran yang dibuka untuk kalangan elite di Makassar.

"Pembukaannya hari ini, W Super Club ini restoran yang clear, tidak ada hal-hal ilegal. Bahkan kita di Jakarta sudah puluhan dan sekarang lagi dibangun di Bangkok dan Kuala lumpur. Ini bagian dari memajukan pariwisata juga," terangnya kepada wartawan pada Senin, 27 Mei 2024.

Hotman menekankan, W Super Club bukan club prostitusi apalagi tempat pemasaran narkoba.

"Kita tidak harapkan uang dari jual beli cewek dan narkoba, benar-benar bersih. Dan kita satu-satunya club yang sudah bisa mendatangkan DJ kelas dunia," jelas Hotman.

Hotman Paris juga menjelaskan bahwa saat ini W Super Club memiliki 57 club. Yang terbaru ada di Semarang, Batam, dan mau di buka di Surabaya lagi, sekarang. Sudah berani buka di Bangkok.***

Halaman:

Editor: Sri Ulfanita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah