Hujan lebat disertai petir dan angin kencang, peringatan dini BMKG Sulsel

- 22 September 2021, 19:28 WIB
Ilustrasi - Petir dan hujan malam hari
Ilustrasi - Petir dan hujan malam hari /Pexels/ Philippe Donn/

WartaBulukumba - Hujan lebat disertai petir dan angin kencang menurut prakiraan cuaca BMKG Sulsel melanda Kabupaten Luwu Raya.

Prakirawan BMKG Masamba Sulsel menyebutkan bahwa Rabu malam ini, 22 September 2021, dimulai sejak pukul 19.30 WITA berpotensi terjadi hujan sedang hingga lebat disertai kilat atau petir dan angin kencang pada sekitar pukul 20.00 WITA.

Kondisi cuaca itu membentang mulai dari Kabupaten Luwu Timur yang meliputi Mangkutana, Malili, Angkona, Wotu, Tomoni, Kalaena dan sekitarnya.

Baca Juga: Waspadai petir dan angin kencang meskipun cuaca cerah

Juga mencakup Kabupaten Luwu di wilayah Basesang Tempe, Bua dan sekitarnya, Kota Palopo dan sekitarnya. Lalu Kabupaten Luwu Utara dan sekitarnya

 

Kondisi ini diperkirakan masih berlangsung hingga pukul 23.00 WITA

Untuk besok, Kamis 23 September 2021, prakiraan cuaca dari BMKG Sulsel menunjukkan kondisi pagi hari cerah dan berawan hingga berpotensi hujan ringan di wilayah Malili, Masamba, Palopo, Belopa, Rantepao, Enrekang, Wajo, Bone, Sinjai, Bulukumba, Selayar, Takalar, Gowa, dan Makassar. Sementara hujan sedang di wilayah Makale.

Baca Juga: Waspada, BMKG peringatkan banjir bandang di 19 provinsi

Halaman:

Editor: Alfian Nawawi

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah